Ousmane Dembele saat PSG hadapi Lens

Gila Bola – Gabung PSG, Ousmane Dembele malah banjir kritik karena belum berikan dampak nyata di pertandingan awal Les Parisiens musim ini. Perjuangannya makin berat setelah tim ibukota Perancis itu perlahan merosot dari puncak klasemen.

Setelah PSG dipermalukan Nice, 2-3, pada hari Sabtu (16/9), winger berusia 26 tahun itu mendapat banyak kritik terkait penampilannya di laga itu. Salah satu kritik tersebut diungkapkan Foot Mercato, yang menyatakan penampilan Dembele memprihatinkan.

Media terbitan Perancis itu mencatat, mantan bintang Barcelona tersebut  bermain di bawah rata-rata ekspektasi suporter terhadapnya. Ini kemungkinan terlalu tinggi ekspektasi yang diberitakan kepadanya saat dia pindah dari Camp Nou ke Paris.

“Jauh di bawah perkiraan yang diberikan suporter kepadanya, pemain yang sangat lincah, terkenal karena kemampuannya luar biasa dan teknik permainannya,terutama dikenal karena ia kerap menyulitkan lawan dan lebih dari sekedar pilihan,” demikian ungkap Foot Mercato.

“Simbol dari kontribusinya sejauh ini terlalu lemah dan seperti di laga pertamanya bersama PSG. Mantan winger Barcelona kembali ke ruang ganti dengan kepala tertunduk lemas dan dengan catatan statistik yang mengkhawatirkan,” lanjut media tersebut.

BACA JUGA:Zhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester United

Ousmane Dembele Perlu Adaptasi di PSG

Ada periode adaptasi yang jelas bagi winger tersebut untuk membiasakan diri dengan rekan-rekan satu timnya, sekaligus menyesuaikan diri dengan sistem yang diterapkan Luis Enrique.

Namun dipastikan ada tanda-tanda positif bahwa Dembele pindah ke tempat yang benar dan merasa nyaman dengan rekan-rekan satu timnya.

Ousmane Dembele dipastikan bisa meredam berbagai kritik saat PSG hadapi Borussia Dortmund di matchday pertama Liga Champions pada pekan depan. J

Real Madrid Ada di Grup Neraka di Liga Champions

Diungkapkan PSG Talk, jika klub Ligue 1 itu berharap lolos dari Grup Neraka yang dimasukinya – ada pula AC Milan dan Newcastle di dalamnya, mereka tentunya butuh satu pemain marquee yang mereka datangkan di musim panas ini untuk mulai bermain di level yang diharapkan banyak orang.

Sebelumnya diberitakan, PSG tak mengaktifkan klausul rilis Dembele senilai 834 miliar Rupiah, Kini klausul rilisnya naik dua kali lipat menjadi 1,67 triliun Rupiah, tapi memilih untuk lakukan pembicaraan transfer.

Menurut Fabrizio Romano, PSG telah mengirim surat ke pihak Barcelona untuk mengaktifkan klausul privasi, yang akan membuat penyerang internasional Perancis tersedia dengan harga yang sama, yakni sebesar 834 miliar Rupiah.

Tautan sumber