Gila Bola – Prediksi Arema FC vs PSM Makassar di pekan ke-22 Liga 1 2022/23. Duel kedua tim akan berlangsung di Jakarta, Sabtu (4/2) sore WIB.
Penampilan Arema FC dalam beberapa laga terakhir sangat buruk. Bukan kalah saja, tetapi tak ada gol yang mereka ciptakan dalam empat pertadingan Liga 1. Akibatnya, mereka masih di posisi kesembilan.
Berbeda dengan PSM, menyambut laga ini mereka dalam kepercayaan yang tinggi. Pasalnya, di laga terakhir menang 3-1 atas RANS Nusantara FC. Dengan tiga angka tersebut, Juku Eja tetap masuk dalam persaingan perburuan gelar Liga 1 musim ini.
Arema FC Dibuat Lega
Setelah tragedi Kanjuruhan, Arema FC mendapatkan hukuman berat dari PSSI. Singo Edan harus bermain diluar Malang tanpa penonton. Sempat mengajukan beberapa stadion seperti Sultang Agung dan Jatidiri, tetapi ditolak. Namun, akhirnya mereka bisa menggelar laga kandang di paruh kedua musim Liga 1.
Melalui petinggi klub, Tatang Dwi Arifianto dirinya mengatakan Arema FC akan melakoni laga kandang di Jakarta. Lebih tepatnya mereka akan berkandang di Stadion PTIK untuk lanjutan kompetisi Liga 1. Stadion ini sendiri merupakan markas milik Polisi, yang mana sebelumnya pernah dipakai oleh Bhayangkara FC.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Sementara dengan adanya kepastian stadion untuk laga kandang setidaknya bisa membuat Arema FC bisa kembali fokus ke pertandingan. Kini, tim besutan Javier Roca sangat membutuhkan kemenangan agar klub sepak bola asal Malang posisi di klasemen tak terus melorot. Jelang laga, pelatih asal Chile berharap timnya bisa meraih hasil maksimal yang terbaik.
PSM Ganjar kontrak Baru untuk Pelatih
Jika Arema FC mendapatkan berita baik soal laga kandang untuk paruh kedua musim Liga 1. Di kubu PSM mereka telah mengonfirmasi berhasil mempertahankan Bernardo Silva untuk tetap melatih tiga tahun ke depan atau sampai 2026 mendatang.
Setelah meneken kontrak baru, pelatih sepak bola asal Portugal berusia 42 tahun menilai keputusannya tetap bertahan di PSM Makassar sudah tepat. Dengan perpanjangan masa kerja ini, Bernardo Silva jelas semakin bersemangat menangani Wiljan Pluim dan kolega.
PSM di bursa transfer juga mendatangkan 7 pemain baru. Salah satunya adalah merekrut Gunansar Mandowen dari Persipura. Sedangkan tiga di antaranya berasal dari akademi PSM.
5 Laga Terakhir di Liga 1
Arema FC dalam lima pertandingan terakhirnya cuma meraih satu kemenangan di Liga 1 saat melawan Perista. Setelah itu, merekan menelan kekalahan tanpa mencetak gol ke gawang lawan.
Berbeda dengan PSM Makassar, Juku Eja cuma menelan satu kekalahan melawan Persija Jakarta. Sedangkan dua laga bermain imbang dan dua laga lainnya bermain imbang.
Dalam empat pertemuan kedua tim sebelumnya di Liga 1, PSM mampu raih dua kemenangan, satu laga dimenangkan Arema FC dan satu pertandingan lainnya berakhir imbang pada September 2021.
Prediksi Skor
Dengan kondisi Arema FC yang buruk tentu saja PSM lebih diunggulkan menang. Prediksi Arema FC vs PSM Makassar ditutup 1-2 untuk kemenangan Juku Eja.
Prediksi Susunan Pemain Arema FC vs PSM
Arema FC: Adilson Maringa, Rizky Dwi, Sergio Silva, Bagas Adi, Johan Ahmad Farisi, Jayus Hariono, Evan Dimas Darmono, Renshi Yamaguchi, M. Rafli, Dedik Setiawan, Abel Camara.
PSM: Reza Arya Pratama, Yance Sayuri, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar, Yakob Sayuri, Muhammad Arfan, Akbar Tanjung, Dzaky Asraf, Gunansar Mandowen, Everton Nascimento, Wiljan Pluim.