Marko Arnautovic, Bologna

Manchester United telah banyak dikaitkan dengan minat untuk mengontrak Marko Arnautovic dalam banyak kesempatan jendela transfer namun masalah harga telah menjadi kendala yang menahan kepindahannya ke Old Trafford.

Gila Bola – Mantan striker West Ham United yang saat ini memperkuat Bologna Marko Arnautovic mengklaim bahwa Manchester United tidak mampu membelinya yang mencegah kepindahannya ke raksasa Premier League tersebut.

Memang penyerang internasional Austria itu telah banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Old Trafford pada beberapa kesempatan dan yang terbaru adalah pada jendela transfer musim panas lalu, meski pada akhirnya tidak ada kepindahan apapun yang terwujud.

Sekarang Marko Arnautovic mengungkapkan bahwa Manchester United pernah ingin mengkontraknya ketika dia masih memperkuat West Ham United di masa lalu, hanya saja masalah harga transfer menghalangi kepindahannya.

Pengakuan Marko Arnautovic

Diberitakan dari Daily Star, Marko Arnautovic menceritakan bagaimana Jose Mourinho menginginkan dirinya ketika dia masih bermain di West Ham saat itu dengan pelatih Portugal menanyakan harga yang dibutuhkan untuk bisa mengontraknya dan membawanya ke Old Trafford.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Hanya saja Manchester United pada akhirnya tidak punya cukup uang untuk mengontraknya karena mereka baru saja membeli Paul Pogba dari Juventus dengan rekor transfer dunia mencapai Rp 1,8 Trilyun.

Pada akhirnya Marko Arnautovic menghabiskan dua tahun waktunya di West Ham United dengan mencetak 22 gol dan 12 assist dalam 65 penampilan setelah sebelumnya dia bermain selama empat musim di Stoke City dengan dia berhasil menceploskan 26 gol dan 32 assist dalam 145 penampilan.

Komentar Pedas Jose Mourinho

Sebenarnya klaim Marko Arnautovic ini cukup menarik lantaran sebelumnya Jose Mourinho pernah lontarkan komentar yang pedas tentang penyerang internasional Austria tersebut di masa lalu.

Saat itu sang penyerang masih berusia 18 tahun dan bermain di Inter Milan, namun dia memainkan peran yang sangat kecil saat klub memenangkan treble winner bersejarah mereka pada tahun 2010.

Saat itu Jose Mourinho mengomentari Marko Arnautovic dengan mengkritik tingkat kerja, sikap, dan perilakunya, sementara dia juga menjalin persahabatan dengan Mario Balotelli, pemain yang sama-sama dikenal cukup bengal dan susah untuk diatur.

Batal Pindah di Musim Panas

Sementara itu, agen Marko Arnautovic, Tiziano Pasquali, mengungkapkan bahwa Manchester United bersama dengan Juventus telah meminati kuliahnya di jendela transfer musim panas lalu dan tertarik untuk membawanya keluar dari Bologna.

Dia mengakui bahwa negoisasi terus berlanjut bahkan setelah pihak pendukungThe Red Devilsmenentang transfer tersebut dan akhirnya kesepakatan transfer apapun batal terwujud ketika pihak klub Premier League mundur dari kesepakatan karena penolakan dari para pendukung mereka.

Pihak Marko Arnautovic juga kemudian mundur dari negoisasi karena dia tidak ingin berlarut-larut dalam negoisasi untuk akhirnya bertahan di Bologna di mana dia masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2025 mendatang.

Tautan sumber