Gila Bola – Real Madrid tampaknya tak akan kehilangan Carlo Ancelotti dalam waktu dekat ini. Pasalnya, pelatih Italia itu mengaku ingin tuntaskan kontraknya di Bernabeu walau ia dilirik Timnas Brasil.
Pelatih berusia 63 tahun itu saat ini memang masih terikat kontrak di klub raksasa Spanyol tersebut sampai akhir musim depan.
“Saya punya kontrak dan saya ingin menghormatinya,” tegas Carlo Ancelotti – satu hari sebelum Real Madrid menjamu Valladolid, Minggu (2/4) malam waktu setempat.
“Saya tidak melakukannya semata-mata karena ada kesepakatan tertulis, tapi karena saya menyukai klub ini. Semua bisa terjadi setelah kontrak saya berakhir, dan semuanya mungkin saja terjadi di masa datang,” tambah Ancelotti, seperti dilansir First Post.
Pada bulan Februari 2023, Konfederasi Sepak Bola Brasil (CBF) telah membantah bahwa sudah ada kesepakatan antara mereka dan Carlo Ancelotti.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Ederson Yakin Ancelotti Segera Mengasuh Timnas Brasil
Namun, rumor di media massa terus berlanjut, hingga kiper asal Brasil, Ederson, mengatakan pada pekan lalu bahwa dia yakin ada ‘kemungkinan besar’ Ancelotti akan menjadi pelatih skuad Selecao yang berikutnya.
Saat ini, Timnas Brasil masih diasuh pelatih sementara Ramon Menezes dan masih terus mencari pengganti tetap Tite – yang mundur usai Brasil tampil mengecewakan di Piala Dunia. Menezes sendiri sudah tampil mendampingi skuad Brasil dalam laga persahabatan melawan Maroko pada pekan lalu.
Meski demikian Carlo Ancelotti mengaku sangat senang dirinya telah dikaitkan dengan tim yang pernah lima kali menyandang predikat juara dunia tersebut.
Carlo Ancelotti Senang Dilirik Brasil
“Saya senang Timnas Brasil menginginkan saya, tapi saya harus menghormati kontrak saya. Saya tidak tahu presiden tim nasional Brasil, tapi saya akan dengan senang hati bertemu dengannya,” tandas Ancelotti.
Musim lalu menjadi musim rekor bagi Ancelotti setelah mantan pelatih Everton itu berhasil membawa Real Madrid menjadi juara Liga Champions dan La Liga.
Real Madrid Masih Bisa Pertahankan Gelar Liga Champions
Pelatih asal Italia tersebut bahkan menjadi pelatih pertama yang berhasil memenangkan empat gelar juara Liga Champions dan menjadi pelatih pertama yang sukses memenangkan gelar juara di lima liga papan atas Eropa.
Sayangnya di musim ini, Real Madrid berada jauh di belakang rival abadinya, Barcelona, di ajang La Liga. Namun, tetap terbuka bagi Los Blancos untuk mempertahankan gelar juara mereka di Liga Champions, karena Madrid berhasil merambah perempat final.