Persija Jakarta, PSS Sleman

PSS Sleman dan Persija Jakarta terpaksa tak bisa tuntaskan laga mereka pada Jumat (23/12) sore ini, karena Stadion Manahan Solo – bakal venue Piala Dunia U-20, kebanjiran.

Gila Bola – Hasil PSS Sleman vs Persija Jakarta di pekan ke-17 Liga 1 Indonesia yang digelar di Stadion Manahan Solo, Jumat (23/12) sore, sementara ditutup 0-0.

Pertemuan kedua tim di pekan ke-17 ini seharusnya menjadi pertandingan terakhir bagi Persija Jakarta maupun PSS Sleman di paruh pertama musim ini. Namun laga harus dihentikan di menit 47 – hanya dua menit usai turun minum.

Hujan teramat deras melanda Stadion Manahan dan sekitarnya. Selain guyuran hujan yang membuat para pemain kesulitan dalam mengendalikan bola, lapangan di stadion yang akan menjadi salah satu venue Piala Dunia U-20 tersebut juga tergenang air.

Akibatnya, para pemain benar-benar tak bisa bermain dengan baik dan leluasa. Hingga laga dihentikan dan diputuskan untuk ditunda sampai waktu yang belum ditentukan.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Jadwal Baru PSS Sleman vs Persija Jakarta Segera Diinformasikan

Dalam akun Twitter resmi Persija Jakarta disebutkan, informasi mengenai perubahan jadwal pertandingan lanjutan PSS Sleman vs Persija Jakarta akan segera diinformasikan pihak terkait.

Dalam pertandingan ini, tim Macan Kemayoran sebenarnya berhasil tunjukkan permainan gemilang sejak kickoff. Lewat aksi Riko Simanjuntak, Persija bahkan hampir memimpin di awal laga.

Persija Jakarta Gempur PSS Sejak Kickoff

Tim Macan Kemayoran yang sejak awal bertekad amankan poin sempurna di laga terus lancarkan operan langsung, yang sayangnya selalu gagal membuahkan gol. Bahkan gempuran demi gempuran terus dilakukan skuad Thomas Doll ke area pertahanan tim Super Elang Jawa,

Laga di babak pertama berlangsung timpang, karena PSS hanya bisa bertahan tanpa mampu lancarkan melesatkan tembakan ke arah gawang Andritany.

Laga PSS Sleman vs Persija Jakarta Akhirnya Ditunda

Persija memiliki peluang emas di penghujung laga babak pertama lewat umpan tendangan bebas. Namun, lagi-lagi, upaya Rezaldi Hehanusa yang berusaha memanfaatkan umpan dari posisi set-piece lewat sundulannya itu gagal membuahkan hasil.

Upaya yang dilakukan para pemain PSS maupun Persija hingga turun minum tak ada yang membuahkan hasil. Hingga akhirnya, laga harus ditunda akibat lapangan yang tergenang air hujan.

Saat ini, Persija Jakarta masih bertengger di urutan kelima dengan mengoleksi poin 29, sedangkan PSS Sleman berada di posisi 13 dengan 16 poin.

Susunan Pemain

PSS Sleman: Muhammad Ridwan; Bagus Nirwanto, Nur Diansyah, Muhammad Fariz, Rifky Suryawan, Dedy Gusmawan, Ifan Nanda, Kim J Kurniawan (C), Jihad Ayoub.

Persija Jakarta: Andritany (C); Hanif Sjahbandi, Ryuji Utomo, Ilham Rio Fahmi, Ondrej Kudela, Rezaldi Hehanissa, Muh Ferrari, Riko Simanjuntak, Riko Simanjuntak, Hanno Behrens, Abdulla Yusuf A, Resky Fandi.

Tautan sumber