Mikel Arteta rayakan laga ke-200 di Arsenal

Gilabola.com – Mikel Arteta menyatakan bahwa ia tidak bisa meminta lebih banyak lagi dari pertandingannya yang ke-200 sebagai pelatih klub usai kemenangan Arsenal atas Brentford.

The Gunners memanfaatkan dengan baik hasil imbang antara Manchester Cityn dan Liverpool beberapa jam sebelumnya untuk mengkudeta puncak klasemen dengan kemenangan di Gtech Community.

Arsenal mendominasi sejak awal, menciptakan beberapa peluang berbahaya terutama melalui Gabriel Jesus, dan bahkan sempat membuka skor melalui Leandro Trossard yang kemudian dianulir.

Pada akhirnya, pasukan Meriam London Utara mendapatkan gol tunggal kemenangan mereka melalui penyelesaian jarak dekat Kai Havertz, yang menyambut umpan silang tajam Bukayo Saka.

Kemenangan ini semakin terasa spesial karena pertandingan melawan Brentford ini menandai laga ke-200 bagi Mikel Arteta sebagai manajer sejak dia ditunjuk menjadi pelatih di Emirates pada 22 Desember 2019 lalu.

BACA JUGA:Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedTimnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Hadapi Bahrain

Saat itu dia masih menjabat sebagai asisten Pep Guardiola di Manchester City, namun dia dipandang sebagai sosok yang tepat untuk mengembalikan identitas klub dan membawa Arsenal kembali ke kejayaannya.

Tentu saja itu adalah pengingat yang luar biasa untuk pertandingan ke-200 bersama The Gunners di mana timnya meraih tiga poin, clean sheet, dan naik ke puncak klasemen Premier League.

Berbicara dalam wawancara usai pertandingan yang kami beritakan dari situs resmi klub, Mikel Arteta menggambarkan hari tersebut sebagai hari istimewa bagi dirinya, stafnya, dan klub yang luar biasa ini.

Taktisi Spanyol menyatakan bahwa dia akan mengingat hari itu karena banyak alasan, terutama karena chemistryyang ditunjukkan oleh tim serta kepekaan terhadap kondisi emosional mereka.

Da juga mengungkapkan kegembiraannya atas hubungan yang mereka miliki dengan para fans dan kenyataan bahwa mereka memenangkan pertandingan, serta berada di puncak klasemen.

Arteta mengaku sangat senang dan menyatakan rencananya untuk menikmati makan malam yang indah bersama keluarganya, sambil mulai memikirkan pertandingan Liga Champions pada hari berikutnya.

Meskipun timnya harus bekerja keras untuk meraih tiga poin di Gtech Community Stadium, akhirnya mereka berhasil mendapatkan gol penentu kemenangan di penghujung pertandingan.

Mikel Arteta menyatakan bahwa mereka sudah mengetahui situasi sulit yang akan dihadapi Arsenal di kandang Brentford, terutama setelah memiliki kesempatan untuk menjadi yang teratas.

Dia mengungkapkan kegembiraannya melihat seberapa besar keinginan tim, seberapa siap mereka, dan betapa tim menunjukkan mentalitas yang luar biasa dalam cara mereka berkompetisi dan bermain.

Tautan sumber