Inter Milan dan Barcelona Bahas Pertukaran Franck Kessie dan Marcelo Brozovic

Gila Bola – Setelah sebelumnya ada berita tentang rencana pertukaran pemain antara Memphis Depay dan Joaquin Correa, sekarang Barcelona dan Inter Milan kembali dikabarkan akan melakukan kesepakatan barter pemain.

Jurnalis Italia Alfredo Pedullà memberitakan bahwa kedua klub itu bisa terlibat dalam pertukaran pemain yang akan melihat Franck Kessie pindah ke Giuseppe Meazza dan Marcelo Brozovic ke Camp Nou.

Bahkan gelandang internasional Pantai Gading disebut-sebut sangat memprioritaskan kepindahan ke Inter Milan ketimbang opsi lainnya saat dia mencari jalan keluar dari klub di musim dingin ini.

Gagal di Camp Nou

Franck Kessie adalah rekrutan pertama Barcelona pasca masalah finansial dan era Josep Maria Bartomeu ketika dia dikontrak dari AC Milan dengan status bebas transfer di musim panas 2022 lalu.

Namun dia melihat bahwa waktu bermainnya cukup terbatas di Camp Nou dan baru tampil dua kali sebagai starter di La Liga sejauh ini di bawah asuhan Xavi Hernandez, yang jelas lebih menyukai Sergio Busquets, Frenkie de Jong, Pedri, dan Gavi di lini tengah.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Sejak itu dia telah banyak dikaitkan dengan kepindahan dari Barcelona dengan beberapa klub juga disebut-sebut bisa menjadi destinasi potensial untuknya, misalnya Tottenham Hotspur.

Pertukaran Kessie dan Brozovic

Sekarang Alfredo Pedullà, dan juga Fabrizio Romano, telah memberitakan bahwa ada pembicaraan antara Barcelona dan Inter Milan untuk kesepakatan pertukaran pemain yang melibatkan Franck Kessie dan Marcelo Brozovic.

Bahkan laporan itu menyebutkan bahwa pemain Pantai Gading itu lebih memprioritaskan kepindahan ke tim Simone Inzaghi ketimbang klub lain, meski mungkin dia akan menyakiti mantan timnya, AC Milan.

Bagaimanapun, bisa dipahami mengapa Franck Kessie lebih suka kembali ke Serie A ketimbang bergabung ke Tottenham misalnya, karena dia sudah sangat mengenal kultur dan gaya sepak bola Italia selama masa-masa bermainnya di San Siro.

Kebenaran Gosip Memphis dan Correa

Sebelum berita pertukaran pemain antara Franck Kessie dan Marcelo Brozovic muncul, sudah ada pemberitaan sebelumnya antara Barcelona dan Inter Milan bahwa mereka bisa terlibat dalam pertukaran Memphis Depay dan Joaquin Correa.

Namun sekarang Fabrizio Romano sudah membantah laporan itu dan menegaskan bahwa itu adalah laporan yang tidak benar, tidak ada pembahasan di antara kedua klub tentang pertukaran kedua penyerang itu.

Di sisi lain, pakar transfer Italia mengkonfirmasi bahwa Memphis Depay saat ini justru sedang bernegoisasi dengan Atletico Madrid dan dia tertarik untuk bisa pindah ke Wanda Metropolitano.

Tautan sumber