Zlatko Dalic, Timnas Jepang

Zlatko Dalic meminta agar pemain timnas Kroasia tampil disiplin dan sabar. Dia yakin jika cara itu diterapkan Jepang bisa tumbang. 

Gila Bola – Timnas Kroasia akan menghadapi Jepang di 16 besar Piala Dunia 2022. Zlatko Dalic sudah tahu agar Vatreni bisa menang lawan wakil Asia di Al Janoub Stadium, Senin (5/12) malam WIB.

Kroasia bisa lolos dari fase grup F Piala Dunia setelah bermain imbang dua kali melawan Maroko dan Belgia. Kemudian menang 4-1 atas timnas sepak bola Kanada.

Meski akan menghadapi timnas Jepang di fase gugur, yang penuh kejutan di Piala Dunia 2022. Namun Zlatko Dalic sudah tahu bagaimana cara mengalahkan tim berjuluk Samurai Biru tersebut.

Bicara Kekuatan Timnas Jepang 

Timnas Jepang memang telah bikin kaget banyak pecinta sepak bola di Piala Dunia Qatar. Diluar dugaan Samurai Biru mampu mengalahkan timnas Jerman dengan skor 2-1. Sempat dikaahkan Kosta Rika, dan ketika melawan Spanyol tertinggal lebih dulu mereka mampu bangkit dan menang comeback lagi.

BACA JUGA:Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat CederaSkuad Timnas Inggris Oktober 2024: Solanke Masuk, Maguire-Bowen-Maddison Dicoret!Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen Kalah

Dikutip dari Sportsmax, Zlatko Dalic mengatakan banyak orang sebelum penyisihan grup dimulai banyak yang ingin ketemu Jepang. Akan tetapi, setelah mereka mampu mengalahkan Jerman dan Spanyol lawan akan berpikir karena Samurai Biru sudah buktikan mereka bukan lawan yang mudah untuk dikalahkan. Menurutnya, kualitas Jepang kini bagus.

Dalic juga menilai timnas sepak bola Jepang tim yang kuat. Artinya, tak cepat menyerah. Dia menggambarkannya ketika melawan Jerman dan Spanyol di mana kebobolan lebih dulu dan berhasil membalikkan keadaan. Menurutnya, mereka timnas yang sangat percaya diri.

Cara Timnas Kroasia untuk Menang

Zlatko Dalic telah menilai timnas Jepang bukan lagi tim sembarangan. Menurutnya, bisa menang lawan dua tim besar di Eropa membuktikan Samurai Biru sekarang sudah berbeda. Dia pun sudah punya cara agar timnas Kroasia bisa meraih kemenangan di 16 besar Piala Dunia 2022.

Pelatih sepak bola berusia 56 tahun itu pun memberikan instruksi agar Luka Modric dan kolega harus bermain disiplin dan sabar. Menurutnya, jika dua itu mampu diterapkan Vatreni bisa mendapatkan hasil yang positif di babak fase gugur turnamen akbar sepak bola empat tahunan yang berlangsung di Qatar.

Selain itu, dia juga mendesak agar pemainnya tak banyak bikin kesalahan. Sebab, dia menilai Jepang memang punya kualitas untuk menyakiti Vatreni. Dia harap anak asuhnya tak memakasakan jika kehilangan bola.

Zlatko Dalic

Dalic bisa dibilang telah cukup lama menangani timnas Kroasia. Pihak federasi mempercayakannya memimpin Luka Modric dan kolega pada 2017. Dengan waktu yang singkat, dia berhasil membawa Vatreni ke Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Rusia.

Juru taktik yang pernah tangani klub-klub Timur Tengah ini berhasil membawa timnas Kroasia sampai final Piala Dunia empat tahun lalu. Sayang, pasukan Zlatko Dalic menelan kekalahan di laga final kontra Perancis.

Dalic juga tercatat sudah 66 pertandingan untuk timnas Kroasia di semua turnamen internasional. 35 di antaranya adalah kemenangan.

Tautan sumber