Gila Bola – Tottenham Hotspur menjadikan target Manchester United sebagai target transfer mereka di musim panas ini saat mereka sedang mencari calon suksesor Harry Kane dan ditolak oleh Kylian Mbappe.
Target yang dimaksud adalah bomber Eintracht Frankfurt Randal Kolo Muani, yang dikonfirmasi Fabrizio Romano sebagai aslah satu opsi transfer bagi The Red Devils untuk memperkuat serangan mereka.
Belum lama ini, seperti yang diberitakan Daily Mail, pemilik saham mayoritas Tottenham Hotspur yaitu Perusahaan Investasi Nasional Inggris (ENIC) yang dipimpin oleh taipan Inggris Joe Lewis telah membuat keputusan soal Harry Kane.
Dia mengatakan kepada ketua klub yaitu Daniel Levy bahwa penyerang internasional Inggris harus dijual di jendela transfer musim panas ini jika dia tidak bersedia untuk memperbarui kontraknya.
Sebagai pemilik saham mayoritas klub, Joe Lewis tidak ingin Harry Kane menjalani kontraknya hingga tahun depan tanpa perpanjangan kontrak sehingga dia bisa pergi secara bebas transfer.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Menurut berita yang diungkap Marca, Tottenham Hotspur kemudian disebut-sebut sebagai salah satu dari lima klub yang berminat untuk mengontrak Kylian Mbappe dari Paris Saint-Germain.
Sayangnya bahwa minat mereka kemudian mendapatkan jawaban yang menohok dari penyerang Perancis itu, yang mengirim banyak emoji tertawa ketika dia membalas salah satu tweet yang mengungkapkan bahwa Spurs tertarik untuk mengontraknya.
Sekarang jurnalis sepak bola Belgia Sacha Tavolieri melaporkan bahwa Tottenham Hotspur telah mengalihkan perhatian mereka dan mengincar kesepakatan transfer untuk Randal Kolo Muani dari Eintracht Frankfurt.
Klub Bundesliga itu juga dikabarkan terbuka untuk menjual penyerang internasional Perancis dengan harga Rp 1,35 Trilyun setelah striker itu mencetak 23 gol dan 17 assist dalam 46 penampilan musim lalu.
Menurut Fabrizio Romano, Manchester United juga tertarik pada Randal Kolo Muani dari Eintracht Frankfurt, hanya saja prioritas mereka saat ini adalah pada Rasmus Hojlund dari Atalanta.
Sementara itu, Harry Kane tampaknya semakin mungkin untuk pergi dari Tottenham Hotspur di jendela transfer musim panas ini dengan Bayern Munchen terus mendorong untuk kepindahannya.
Kabarnya raksasa Bavaria akan mencoba untuk mengajukan tawaran ketiga untuk mengontrak striker berusia 29 tahun, yang menjadi prioritas transfer bagi manajer Thomas Tuchel untuk memperkuat opsinya di lini depan di tengah rumor Sadio Mane akan bergabung ke Al-Nassr.