Gila Bola – Steven Gerrard punya penilaian khusus untuk karier Jude Bellingham dan timnas Inggris di Piala Dunia.
Steven Gerrard memang sedang nganggur. Namun, dia meluangkan waktu memberikan penilaian untuk Jude Bellingham sekaligus berikan prediksi di Piala Dunia 2022.
Bellingham awalnya tak banyak dikenal oleh pecinta sepak bola. Namun ketika ada minat dari Manchester United dan Borussia Dortmund yang berhasil merekrutnya dari Birmingham City publik banyak mencari tahu tentang sang pemain.
Gabung bersama Borussia Dortmund, penampilan Jude Bellingham terus meningkat di lini tengah. Performa impresif yang ditunjukkan di Liga Jerman membuatnya juga mendapatkan panggilan memperkuat timnas Inggris senior.
Gareth Southgate pun memasukkan namanya mulai dari Euro 2020 hingga Piala Dunia 2022 Qatar. Di tengah memulai turnamen akbar sepak bola empat tahunan, Bellingham kembali diberitakan berpeluang besar pergi di bursa transfer tahun depan.
BACA JUGA:Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat CederaSkuad Timnas Inggris Oktober 2024: Solanke Masuk, Maguire-Bowen-Maddison Dicoret!Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahSteven Gerrard pun memprediksi karier sepak bola Jude Bellingham akan cerah di timnas Inggris dan level klub.
Dikutip dari Sportsmax, Gerrard mengatakan pada Piala Dunia 2022 akan ada banyak pemain top tampil. Mantan pelatih Aston Villa akui ngefans berat sama Bellingham.
Steven Gerrard pun menilai Jude Bellingham bisa jadi bintang Inggris. Dia juga suka dengan lini tengah dan lini depan timnas Inggris. Tapi dia ragukan untuk lini belakang dan akan jadi tantang besar untuk Three Lions.
Sindiran dari Gerrard wajar. Pasalnya, Gareth Southgate membuat keputusan aneh untuk lini pertahanan di Piala Dunia di mana tetap memanggil Harry Maguire. Padahal, di Manchester United jarang main di bawah asuhan Erik ten Hag.
Meski begitu, Steven Gerrard tetap yakin timnas Inggris memiliki peluang yang besar untuk juarai Piala Dunia 2022 Qatar. Menurutnya, apapun bisa terjadi di edisi ke-22 ini.
Timnas Inggris akan hadapi Iran di laga pembuka Grup B Piala Dunia di Khalifa Internasional Stadium, Senin (21/11) malam WIB.