Gila Bola – Juru taktik Juventus, Massimiliano Allegri memberikan tantangan ke anak asuhnya saat bersua Lazio. Ia mendorong untuk melanjutkan tren positif.
Juventus akan menjamu Lazio di pekan keempat Liga Italia 2023/24. Duel kedua tim akan berlangsung di Allianz Stadium, Sabtu (16/9) malam WIB.
Klub sepak bola asal Turin telah memulai kompetisi Liga Italia dengan bagus. Dalam tiga laga belum terkalahkan. Rinciannya, menang dua pertandingan dan sekali meraih hasil imbang. Dengan demikian, mereka sekarang ada di peringkat ketiga klasemen dengan poin 7.
Sementara Lazio juga datang ke markas Juventus dengan percaya diri. Bagaimana tidak, usai dua laga kalah beruntun di pekan ketiga berhasil menang 2-1 atas Napoli. Tak ayal Si Elang berpotensi merusak tren positif Si Nyonya Tua. Namun Massimiliano Allegri menantang pemainnya untuk kembali mempertahankan hasil bagus timnya di Liga Italia.
Tantangan dari Massimiliano Allegri
Menjelang pertandingan dikutip dari beinsport, Massimiliano Allegri mengatakan laga kontra Lazio akan sulit dan ia ingin anak asuhnya fokus sepenuhnya pertandingan ke tim ibu kota tersebut.
BACA JUGA:Zhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedMenurut Massimiliano Allegri, Lazio adalah pesaing utama Juventus untuk empat besar. Ia menilai rival abadi AS Roma itu bagus dalam bertahan maupun menyerang.
Lebih lanjut, Massimiliano Allegri tegaskan kontra Lazio mereka akan bermain di kandang. Usai kemenangan terakhir kontra Empoli, Allegri pun menantang pemainnya untuk kembali memenangkan pertandingan lawan Lazio.
Kirim Sinyal Pemain Ini Bisa Tampil
Federico Chiesa merupakan salah satu penyerang yang dimiliki oleh Juventus saat ini. Sebelumnya, ia mengalami masalah di bagian otot dan membuatnya juga harus mundur dari skuad Italia di jeda internasional.
Namun sekarang sang penyerang sudah membaik. Menjelang pertandingan big match Liga Italia kontra Lazio, Massimiliano Allegri memberikan kode kalau Federico Chiesa bisa dimainkan.
Pulihnya Federico Chiesa tentu saja akan menjadi tambahan bagus untuk Juventus menghadapi Lazio. Sekedar informasi, pemain berusia 25 tahun itu sudah mengemas 2 gol dalam tiga laga.
Pertemuan Kedua Tim di Serie A
Juventus memiliki catatan yang bagus saat melawan Lazio di Liga Italia. Tercatat dalam lima pertemuan terakhir belum kalah. Rinciannya, menang 4 dan bermain seri sekali.
Terakhir, Lazio berhasil menang atas Juventus pada Desember 2019. Pada saat itu, menang dengan skor 3-1.