Burnley Dihantam The Villans, Begini Reaksi Tenang Vincent Kompany

Gila Bola – Burnley kembali menelan kekalahan lagi. Namun Vincent Kompany tetap menilai ada sisi positifnya dan The Clarets akan belajar kekalahan dari Aston Villa.

Burnley menghadapi Aston Villa dalam lanjutan Liga Inggris 2023/24, Sabtu (27/8) malam WIB. Duel yang berlangsung di Turf Moor, tuan rumah kalah dengan skor 1-3.

Tim besutan Vincent Kompany kebobolan lewat brace Matty Cash di menit ke-8 dan 20. Burnley yang bermain di hadapan pendukungnya berhasil memperkecil ketertinggalan melalui Lyle Foster. Golnya membuka harapan untuk bermain imbang. Sayang, Aston Villa yang unggul materi pemain menambah gol dari Moussa Diaby.

Meski Burnley menelan kekalahan, tetapi Vincent Kompany menilai ada peningkatan dari Burnley di Liga Inggris.

Tanggapan Vincent Kompany 

Selepas pertandingan dikutip daritribalfootball,Vincent Kompany mengatakan Burnley bermain melawan tim dengan kualitas yang lebuh baik. Ia menyebutkan di momen krusial Aston Villa menghukum timnya.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Vincent Kompany menyebutkan saat skor 2-1, sepertinya skor bisa berubahmenjadi 2-2. Menurutnya, Burnley dalam pertandingan Liga Inggris ini miliki cukup banyak peluang. Ia pun meyakini bahwa The Clarets akan naik level.

Lebih lanjut, Vincent Kompany menyebutkan setiap klub yang promosi dari Championship ke Liga Inggris merupakan lompatan terbesar di dunia sepak bola. Pelatih Burnley menyebutkan keitka ia bangun setiap pafi dirinya meyakini timnya bisa lebih baik.

Burnley Belum Menang 

Kompetisi Liga Inggris sejatinya sudah berjalan tiga pekan, tetapi Burnley baru melakoni dua pertandingan. Pada laga pertama, pasukan Vincent Kompany menyerah dari Manchester City dan kekalahan kedua dari Aston Villa.

Sementara di pekan kedua, Burnley sejatinya akan melawan sesama klub promosi Liga Inggris lainnya Luton Town. Namun ditunda.

Burnley sudah kebobolan 6 gol dalam dua pertandingan dan baru mengemas 1 gol. Akibatnya, sekarang menghuni peringkat ke-18 klasemen Liga Inggris.

Lawan Berikutnya 

Usai melawan Aston Villa, Burnley selanjutnya akan melawan ujian yang berat di Liga Inggris. Pasalnya, akan menghadapi Tottenham Hotspur pada hari Sabtu (2/8) malam WIB.

Due kedua tim akan berlangsung di Turd Moor. Tapi sebelumnya mereka akan lebih dulu menghadapi Nottingham Forest di Piala Liga, Kamis (31/8) dini hari WIB.

Tautan sumber