Sevilla Jadi Loyo, Yassine Bounou Curhat!

Gila Bola – Penampilan Sevilla yang tak konsisten mulai membuat Yassine Bounou gerah. Ia menilai timnya sekarang mengalami penurunan.

Tim berjuluk Los Palanganas merupakan salah satu tim papan atas di Liga Spanyol. Namun musim 2022/23 mereka secara mengejutkan bermain angim-anginan di mana kadang dapat hasil positif dan kadang kerap dapatkan hasil negatif beruntun.

Akibatnya, langsung membuat Sevilla terpental dari 10 besar Liga Spanyol. Kemudian Yassine Bounou dan kolega juga gagal lenagkha jauh di Liga Europa usai tersingkir di play-off.

Teranyar, Los Palanganas menelan kekalahan dengan skor 2-0 di markas Getafe. Hasil negatif itu membuat Yassine Bounou sedikit geram.

Ungkapan Yassine Bounou

Selepas pertandingan melawan Getafe, Yassine Bounou langsung curhat. Dikutip dari tribalfootball, kiper timnas sepak bola Maroko mengatakan wajah timnya laga melawan Getafe tak bagus dan pada ahirnya bisa dilihat hasilnya.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Yassine Bounou menekankan agar rekan satu timnya jangan bingung. Pasalnya, jika terus menunjukkan permainan yang tak bagus dan cuma andalkan keberuntungan akan jadi sulit. Menurutnya, sekarang semuanya ada di tangan pemain mau ada perubahan atau tidak.

Lebih lanjut, sang kiper mengatakan jika hasilnya buruk secara emosional akan lebih sulit. Menurutnya, Sevilla harus bersatu dan membangun kembali agar bisa menang. Jika tidak, Bounou yakin semuanya bakal jadi sebuah masalah.

Jorge Sampaoli 

Penampilan Sevilla yang kurang konsisten di musim 2022/24 juga membuat posisi Jorge Sampaoli terancam. Dari berita yang beredar, ia berpotensi terdepak jika hasil buruk terus didapatkan oleh Los Palanganas.

Setelah kekalahan dari Getafe, posisi Sevilla masih berada di peringkat ke-14 klasemen Liga Spanyol dengan mengemas 28 poin.

Jorge Sampoli didatangkan untuk menangani Yassine Bounou dan kolega pada Oktober 2022 dan punya kontrak sampai Juni 2024. Namun dengan penampilan Sevilla yang semakin loyo sepertinya bisa lebih cepat terdepak.

Sevilla 

Hasil laga melawan Getafe tentu saja membuat Sevilla berpotensi besar bakal absen di pentas Eropa musim depan. Padahal, Los Palanganas adalah tim sepak bola yang kerap dapatkan jatah tiket bermain di Liga Champions dan Liga Europa.

Yassine Bounou telah bermain dalam 30 pertandingan di semua kompetisi sejauh ini di musim 2022/23. Namun, baru catatkan 6 clean sheet.

Tautan sumber