Gilabola.com – Marcus Rashford dinilai tidak memiliki kinerja yang layak untuk membuatnya pantas masuk skuad timnas Inggris untuk Kejuaraan Eropa pada 2024 mendatang.
Itu menurut Tim Sherwood, yang menyebut bahwa penyerang itu memiliki kinerja yang buruk bagi Manchester United dan menyalahkan manajer Erik ten Hag atas penampilan yang tidak meyakinkan dari pemain tersebut.
Marcus Rashford kesulitan mereplika performanya di musim lalu di mana sekarang dia hanya mampu mencetak satu gol dalam 16 penampilannya di semua kompetisi untuk The Red Devils.
Menariknya bahwa pemain berusia 26 tahun ternyata masih dipercaya masuk skuad timnas Inggris di jeda internasional bulan ini dan bahkan tampil sebagai starter saat melawan timnas Malta di kualifikasi Euro 2024.
Meski dia pada akhirnya hanya mampu bertahan selama satu jam pertandingan setelah mengalami cedera usai bertabrakan dengan rekan setimnya sendiri, Trent Alexander-Arnold.
BACA JUGA:Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedTimnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Hadapi BahrainSekarang, Tim Sherwood angkat bicara tentang kelayakan Marcus Rashford untuk masuk timnas Inggris saat dia menyebut bahwa ada pemain layak yang lebih layak untuk masuk skuad Gareth Southgate.
Ditanya apakah dia akan menempatkan penyerang Manchester United itu di timnas Inggris untuk Euro 2024 musim panas mendatang, dia mengatakan bahwa tidak ada peluang sama sekali.
Menurutnya, Marcus Rashford tidak layak untuk berada di skuad The Three Lions karena performanya yang buruk di Old Trafford sembari menyalahkan manajer Erik ten Hag atas performa buruk sang penyerang.
Tim Sherwood juga yakin bahwa jika berada di Manchester City, penyerang berusia 26 tahun itu bisa menjadi pemain kelas dunia karena dia sebenarnya punya semua kualitas untuk menjadi pemain top.
Dia menambahkan bahwa duo The Citizens, Jack Grealish dan Phil Foden, harus masuk skuad timnas Inggris dan keduanya lebih layak berada di sana ketimbang Marcus Rashford.
Tim Sherwood mengatakan, “Bagi saya, Jack Grealish harus berada di sana, saya telah bekerja dengan Jack, saya tahu seperti apa dia, tetapi bagi Phil Foden, tidak berada di starting XI adalah tindakan kriminal.”
Sementara itu, Marcus Rashford akan memiliki kesempatan lain untuk membuktikan kemampuannya saat kembali dari jeda internasional dengan pertandingan Manchester United vs Everton di akhir pekan di Premier League.