Meskipun gembira dengan keberhasilan meraih kemenangan 2-1 atas Juventus di laga Serie A tengah pekan, pelatih Sassuolo Alessio Dionisi meminta anak asuhnya untuk segera melupakan hasil tersebut.

Sassuolo membuat kejutan besar pada laga tengah pekan setelah berhasil menorehkan kemenangan pertama mereka atas Juventus di Allianz Stadium. Tim asuhan Alessio Dionisi berhasil membenamkan tim tuan ruman dengan skor 2-1 lewat gol pada detik-detik terakhir yang diciptakan oleh Maxime Lopez.

Kemenangan tersebut tentunya memberikan kepuasan yang luar biasa bagi para punggawa Sassuolo termasuk pelatih anyar mereka Alessio Dionisi yang baru saja masuk menggantikan Roberto De Zerbi. Berbicara seusai laga kepada DAZN, sang taktisi tidak menutupi kegembiraanya karena berhasil meraih tiga angka atas Juventus, tetapi dia langsung meminta agar anak asuhnya bisa segera melupakan hasil tersebut.

Bukan tanpa alasan, pada akhir pekan nanti I Neroverdi sudah akan segera bertanding lagi menghadapi mantan klub dari Dionisi, yakni Empoli. Sang taktisi menyebut bahwa karena akan segera bermain lagi dalam laga yang juga tidak mudah maka para punggawa Sassuolo harus segera fokus lagi.

Dionisi menyebut timnya bermain sangat baik pada babak pertama dan setelah turun minum cukup berhasil untuk menahan laju lawan yang memang sempat memberikan tekanan berat. Sang pelatih sebenarnya merasa bahwa hasil yang mereka raih mungkin diluar ekspektasia ataupun sesuai dengan jalannya laga, tetapi dia percaya anak asuhnya mendapatkan hasil tersebut karena performa mereka pada laga-laga sebelumnya yang membuat timnya menjadi semakin matang.

BACA JUGA:Prediksi Ferencvaros vs Tottenham, Spurs Berambisi Perpanjang Empat Kemenangan BeruntunZhejiang FC 1-0 Persib Bandung: Igbonefo Blunder, Sering Kehilangan Momentum!Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat Cedera

Lebih lanjut menurut sang taktisi kunci dari kemenangan mereka adalah kemampuan memanfaatkan para pemain sayap yang memang sangat penting dalam pola penyerangan dari Sassuolo. Dengan memanfaatkan sektor yang menjadi kekuatan mereka, I Neroverdi pastinya selalu berhasil menyulitkan lawan bahkan hingga menit-menit terakhi laga seperti yang terlihat dari gol kemenangan yang dilesakkan Lopez.

Sukses dari Sassuolo tersebut membuat mereka kini meraup 14 poin dan hanya terpaut satu angka dari Juventus. Dionisi tentunya berharap kemenangan tersebut akan bisa memberikan dorongan semangat bagi timnya untuk laga-laga mereka kedepannya.

Tautan sumber