Gila Bola – Chelsea mungkin mulai bisa bernafas lega usai striker mereka yang sudah tak diharapkan di Stamford Bridge, Michy Batshuayi, dengan dua klub Premier League sekarang tertarik untuk membawanya keluar dari London Barat, menurut laporan.
Penyerang timnas Belgia itu baru saja kembali dari masa pinjamannya di Besiktas di mana dia sebenarnya tampil cukup mengesankan dengan torehan 14 gol dan lima assist dalam 42 penampilan di semua kompetisi, sayangnya bahwa klub Turki itu tidak tertarik untuk mempermanenkan jasanya.
Sekarang dia telah kembali ke Chelsea, tapi tampaknya pemain berusia 28 tahun itu tak diinginkan manajer Thomas Tuchel terlepas dari kepergian rekan senegaranya Romelu Lukaku ke Inter Milan, dengan taktisi Jerman kemungkinan akan tetap mengandalkan Kai Havertz di depan dan masih ada Armando Broja yang baru kembali dari Southampton.
Dengan kontrak Michy Batshuayi di Stamford Bridge juga tersisa setahun lagi dan tak mungkin untuk memperbarui kontraknya lagi, kini The Blues terbuka pada penjualan pemain yang memiliki harga pasar sekitar Rp 174 Milyar itu.
Football Londonmemberitakan bahwa manajer Frank Lampard tertarik untuk bisa membawa striker timnas Belgia itu ke Goodison Park terutama usai Everton menjual Richarlison ke Tottenham Hotspur dalam kesepakatan senilai Rp 1 Trilyun, dengan Dominic Calvert Lewin juga cedera.
BACA JUGA:Prediksi Ferencvaros vs Tottenham, Spurs Berambisi Perpanjang Empat Kemenangan BeruntunZhejiang FC 1-0 Persib Bandung: Igbonefo Blunder, Sering Kehilangan Momentum!Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat CederaTapi The Toffees tidak sendirian dalam usaha untuk mengontrak Michy Batshuayi karena Wolves juga tertarik untuk membawanya ke Molineux. Manajer Bruno Lage memang sedang sangat membutuhkan juru gedor baru karena cedera yang menimpa Raul Jimenez, tapi mereka lebih suka mengontrak mantan Dortmund itu dengan status pinjaman selama satu musim.