Gila Bola – Scott McTominay kembali mencetak gol besar bagi Manchester United setelah dua golnya memastikan kemenangan 2-1 mereka atas Chelsea di Old Trafford pada Kamis (7/12) dini hari WIB.
Gelandang internasional Skotlandia itu membuka skor bagi timnya menit ke-19 lewat penyelesaian mendatar di depan gawang setelah upaya gagal Harry Maguire, dan hampir menggandakan skor lewat sundulan yang digagalkan Robert Sanchez.
Sementara Cole Palmer sempat menyamakan skor bagi Chelsea di akhir babak pertama, sebuah sundulan di menit ke-69 dari Scott McTominay akhirnya menyegel kemenangan 2-1 yang berharga bagi pasukan Erik ten Hag.
Berikut rapor pemain Manchester United usai kemenangan atas The Blues yang membawa mereka sekarang memangkas jarak dengan empat besar klasemen Premier League :
- Andre Onana (6/10): Tidak bisa disalahkan atas gol Cole Palmer, sementara dia sebelumnya melakukan penyelamatan situasi 1v1 melawan Nicolas Jackson. Tidak banyak terganggu oleh lini depan yang buruk Chelsea.
- Diogo Dalot (6/10): Tampil penuh percaya diri dan berani di bek kanan untuk membawa bola, kerap maju membantu serangan, meski kurangnya adalah pada produk akhir.
- Harry Maguire (7/10): Melakukan beberapa intersep yang bagus dan krusial, tampil solid di lini belakang, terlibat pada gol pembuka McTominay, seolah menunjukkan dia layak dapat penghargaan Player of the Month edisi November dari EPL.
- Victor Lindelof (5/10): Dikalahkan Cole Palmer untuk gol Chelsea, dengan dia kemudian digantikan Sergio Reguilon setelah jeda dan membuat Shaw digeser ke posisinya.
- Luke Shaw (6/10): Punya koneksi yang bagus dengan Garnacho, menyediakan peluang bagi Hojlund, dan dia tetap tampil bagus baik saat di bek kiri atau ketika digeser ke bek tengah kiri.
- Sofyan Amrabat (6/10): Memang belum menampilkan performa terbaik, tapi kinerjanya meningkat dan terus melakukan pressing dengan baik. Penampilan terbaiknya bersama United.
- Scott McTominay (8/10): Tidak diragukan lagi bahwa dia adalah ancaman terbesar dalam serangan Manchester United dan bisa saja mencetak lebih dari dua gol mengingat peluang yang dimilikinya.
- Antony (7/10): Punya koneksi permainan yang bagus dengan rekan-rekannya, beberapa kali melakukan ancaman ke gawang, bersedia melakukan pressing dan mulai bermain tidak egois. Sebuah peningkatan yang bagus.
- Bruno Fernandes (6/10): Sangat disayangkan karena melewatkan peluang penaltinya, tapi tetap menunjukkan kreativitas dan menciptakan peluang bagi timnya.
- Alejandro Garnacho (7/10): Memberikan ancaman konstan dari sisi sayap kiri, memberi assist bagi gol kedua McTominay, dan menunjukkan dia lebih berguna daripada Marcus Rashford saat ini.
- Rasmus Hojlund (5/10): Punya peluang untuk pecah telur di Premier League, tapi masih belum beruntung. Tidak memiliki banyak peluang sebelum digantikan di babak kedua.