Chelsea Akhiri 6 Laga Tanpa Kemenangan, Mateo Kovacic Kirim Peringatan

Gila Bola – Mateo Kovacic menyatakan Chelsea belum habis. Ia tegaskan kemenangan yang diraih atas Leeds United membuktikan mereka masih bisa bersaing.

Para pemain Chelsea dan Graham Potter mendaatkan tekanan yang besar sebelum hadapi Leeds United dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (4/3) malam WIB. Pasalnya, mereka belum menang dalam enam pertandingan beruntun.

Akan tetapi, catatan itu berhasil diputus setelah Mateo Kovacic dan kolega mampu memenangkan laga dengan skor tipis 1-0 di Stamford Bridge. Gol kemenangan dicetak oleh Wesley Fofana di meit ke-53.

Setelah berhasil kembali ke jalur kemenangan lagi, pemain timnas sepak bola Kroasia memperingatkan tim lain dan para suporter bahwa Chelsea masih bisa bersaing di musim 2022/23.

Reaksi 

Bicara di situs resmi klub Chelsea, Kovacic mengatakan berada di posisi kesepuluh tidak bagus untuk Chelsea. Ia menyebutkan suasana laga kontra Leeds United luar biasa dan menunjukkan bahwa The Blues bisa berjuang untuk jersey ini dan bisa memberikan tiga poin.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Meski menang atas Leeds, tetapi posisi Chelsea masih berada di peringkat ke-10 klasemen Liga Inggris. Mateo Kovacic dan kolega mengemas 34 poin dalam 25 laga dan jadi kemenangan kesembilan.

Dalam pertandingan ini, Kovacic bermain sebagai starter. Namun tak dimainkan Graham Potter selama 90 menit di mana ia ditarik keluar di menit ke-75.

Minta Satu Hal

Kendati peluang bermain di Eropa musim depan tipis, tetapi Mateo Kovacic meminta agar rekan satu timnya di Chelsea menjadikan kemenangan di Liga Inggris akhir pekan lalu untuk bangkit di laga berikutnya.

Kovacic mengatakan kemenangan atas Leeds bikin The Blues jadi peraya diri. Namun ia mendesak agar tiga poin yang diraih dapat diteruskan menghadapi laga selanjutnya. Artinya, ia ingin Chelsea menangkan laga kontra Borussia Dortmund di leg kedua 16 besar Liga Champions pada hari Rabu (8/3/) malam WIB.

Permintaan Mateo Kovacic wajar. Pasalnya klub sepak bola asal London Barat dalam keadaa tertinggal agregat 1-0 dari Borussia Dortmund.

Chelsea

Kemenangan atas Leeds menjadi yang pertama usai di empat laga Liga Inggris belum menang. Rinciannya, kalah dua kali dan bermain imbang dua kali.

Musim ini, Mateo Kovacic main dalam 23 pertandingan di semua kompetisi. Ia mencetak 1 gol dan 1 assist.

Tautan sumber