Gila Bola – Babak kualifikasi Euro 2024 akan dimulai malam ini dengan pertandingan antara timnas Spanyol vs timnas Skotlandia akan menjadi salah satu partai yang dimainkan.
Kedua negara saat ini berada di Grup A, dengan Tartan Army berada di peringkat pertama usai memenangkan semua lima pertandingan mereka, sementara La Roja di peringkat kedua dengan tiga kemenangan dan satu kekalahan.
Ini akan menjadi laga yang wajib dimenangkan timnas Spanyol jika mereka ingin mempertahankan harapan untuk mengkudeta puncak klasemen dan lolos ke putaran final Euro 2024 sebagai juara Grup A.
Sayangnya bahwa seperti kami beritakan sebelumnya bahwa manajer Luis de la Fuente akan masuk ke pertandingan ini tanpa setidaknya empat pilarnya, dua di antaranya adalah pemain Barcelona yaitu Pedri dan Lamine Yamal, yang baru saja mundur dari skuad karena cedera.
Dua penyerang sayap Marco Asensio dari Paris Saint-Germain dan Dani Olmo dar RB Leipzig juga sudah mengundurkan diri dari skuad Spanyol karena cedera, yang membatasi pilihan sang manajer menuju pertandingan ini.
BACA JUGA:Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedTimnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Hadapi BahrainLa Roja, bagaimanapun, diharapkan akan terus mempertahankan formasi 4-3-3 mereka untuk mencari misi revans melawan timnas Skotlandia yang mengalahkan mereka dengan skor 2-0 di pertemuan pertama mereka.
Di bawah mistar, Unai Simon seharusnya akan tetap mempertahankan tempatnya meski sebenarnya Kepa Arrizabalaga telah tampil cukup mengesankan bersama Real Madrid selama masa pinjamannya dari Chelsea.
Untuk dua sayap pertahanan akan memadukan pemain berpengalaman yaitu Dani Carvajal di bek kanan dengan Alejandro Balde di bek kiri, sementara jantung pertahanan akan ditempat Aymeric Laporte dan Robin Le Normandia.
Gelandang Manchester City Rodri harus menjadi pilihan pertama di lini tengah dengan dia kemungkinan akan bermain bersama bintang muda Barcelona, Gavi, dan gelandang Sociedad, Mikel Moreno.
Absennya Marco Asensio dan Dani Olmo akan memberi kesempatan bagi Nico Williams untuk mendapatkan tempat di serangan sayap kiri, sementara Ferran Torres bisa dimainkan di sayap kanan.
Satu slot tersisa hampir pasti milik Alvaro Morata, yang akan memainkan peran penyerang tengah, dengan dia sebelumnya sudah berhasil mencetak tiga gol dari tiga penampilannya di Kualifikasi Euro 2024 ini.
Perkiraan Starting XI Spanyol vs Skotlandia (4-3-3) : Unai Simon; Alejandro Balde, Aymeric Laporte, Robin Le Normandia, Dani Carvajal; Rodri, Gavi, Mikel Moreno; Nico Williams, Alvaro Morata, Ferran Torres