Gila Bola – Keputusan Bayern Munchen memecat Julian Nagelsmann rupanya tak semuanya disambut baik. Joshua Kimmich dan Leon Goretzka secara terus terang kecewa.
Raksasa Liga Jerman memang penampilannya bagus di Liga Champions pada musim 2022/23. Di bawah asuhan Nagelsmann, mereka bisa bersaing dengan Inter Milan dan Barcelona di fase grup.
Namun penampilan tren positif tak berlanjut di Liga Jerman. Pada awal tahun 2023, Bayern Munchen sulit menang di laga beruntun. Sebelum jeda internasional, Die Roten kalah 2-1 melawan Bayer Leverkusen. Hasilnya, Borussia Dortmund memuncaki klasemen Bundesliga.
Selang beberapa hari, secara mengejutkan Bayern Munchen memutuskan mendepak Julian Nagelsmann. Kemudian dengan cepat mengumumkan Thomas Tuchel sebagai pelatih baru. Namun rupanya sedikit ditentang oleh Joshua Kimmich dan Leon Goretzka.
Tidak Terima
Setelah memperkuat timnas sepak bola Jerman kontra Peru, Joshua Kimmich dan Leon Goretzka menilai klubnya terlalu terburu-buru melakukan pemecatan.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Dikutip dari bulinews,Joshua Kimmich mengatakan pergantian pelatih selalu mengecewakan. Namun dengan keputusan yang sudah dibuat, Kimmich mencoba menerimanya.
Sementara Leon Goretzka juga mengungkapkan hal yang sama. Sang gelandang menyebutkan pemecatan Julian Nagelsmann telah mempengaruhinya. Ia secara terys terang punya hubungan baik dengan pelatih sepak bola berusia 35 tahun. Jadi ia sangat kaget dengan pemecatan ini.
Bayern Munchen
Kini dengan ditunjuknya Thomas Tuchel membuat mantan pelatih Chelsea juga tak bisa bersantai. Pasalnya, Bayern Munchen dalam situasi yang kurang bagus di Liga Jerman di mana terancam tak bisa pertahankan gelar Bundesliga.
Menariknya, debut Thomas Tuchel memoles Joshua Kimmich dan Leon Goretzka langsung ketemu Borussia Dortmund pada 1 April mendatang. Ya, tim yang pernah diitangani sebelumnya oleh eks pelatih PSG tersebut.
Kemudian ujian Thomas Tuchel di Liga Champions. Diketahui, Bayern Munchen akan ketemu Manchester City di perempat final. Selain itu, di DFB Pokal.
Julian Nagelsmann
Julian Nagelsmann terdepak setelah memimpin Bayern Munchen dalam 84 pertandingan. Rinciannya, menang 60, kalah 10, dan hasil imbang 14.
Raksasa Liga Jerman merekrutnya pada musim panas 2021, tak lama setelah latih RB Leipzig. Teranyar, Julian Nagelsmann diberitakan bakal jadi calon pengganti Antonio Conte di Tottenham Hotspur usai pelatih asal Italia juga dipecat.