Chelsea sebelumnya gagal dalam tawaran mereka di batas waktu transfer musim panas dan sekarang siap kembali dengan tawaran lain untuk penyerang AC Milan Rafael Leao.
Manchester City dikabarkan akan menyaingi Chelsea dalam upaya untuk mendatangkan penyerang andalan AC Milan Rafael Leao di jendela transfer musim dingin 2023 mendatang setelah klub Italia itu menolak untuk menjualnya pada musim panas lalu.
Sebelumnya pakar transer Italia Gianluca di Marzio sudah memberitakan bahwa The Blues telah melakukan pendekatan kepada pemain sayap timnas Portugal itu pada batas waktu transfer dengan mahar mencapai Rp 1,2 Trilyun yang ditolak oleh pihak Rossoneri.
Dia juga mengatakan bahwa Chelsea akan kembali dengan tawaran lain jika Rafael Leao tidak memperbarui kontraknya di AC Milan, yang akan berakhir pada 30 Juni 2024 mendatang dengan pihak klub sudah berusaha untuk memperpanjang kontrak bintang mereka.
Direktur teknik Paolo Maldini juga telah mengkonfirmasi bahwa rasasa Premier League itu telah melakukan pendekatan untuk pemain berusia 23 tahun itu di jendela transfer musim panas, namun pihaknya tidak berniat untuk menjual.
Sekarang, menurut berita yang dirilis Calciomercato, persaingan untuk Rafael Leao bisa semakin memanas di jendela transfer musim dingin mendatang saat Manchester City menjadi klub terbaru yang mendaftarkan minat mereka dan siap bersaing dengan Chelsea untuk mendapatkan sang pemain.
BACA JUGA:Zhejiang FC 1-0 Persib Bandung: Igbonefo Blunder, Sering Kehilangan Momentum!Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat CederaSkuad Timnas Inggris Oktober 2024: Solanke Masuk, Maguire-Bowen-Maddison Dicoret!Sementara itu, Paolo Maldini sudah memberikan ultimatum kepada para peminat bahwa tekad AC Milan adalah untuk mempertahankan pemain yang sudah mencetak enam gol dan 13 assist bagi mereka di 16 penampilan di musim ini tersebut.
Dia mengatakan, “Rafa tahu bahwa untuk menjadi lebih kuat, solusinya adalah tetap bersama kami. Kami adalah tim muda dan berkembang. Kami berniat melakukan hal-hal hebat dan tumbuh bersamanya. Jika dia kemudian mencapai level yang lebih tinggi dari Milan, kami bisa memikirkannya.”