Harry Kane, Timnas Inggris

Fans dan timnas Inggris dapat kabar baik. Gareth Southgate bilang Harry Kane bisa diturunkan saat melawan Amerika Serikat. 

Gila Bola – Jelang timnas Inggris vs Amerika Serikat, Gareth Southgate memberikan berita yang baik. Sang pelatih pastikan Harry Kane bakal tersedia untuk laga kedua grup B Piala Dunia 2022.

Sebagaimana diketahui, Harry Kane memang diandalkan untuk Piala Dunia 2022. Pada laga pertama kontra Iran dimainkan sebagai starter. Sayang, dalam kemenangan 6-2 itu dia tak bisa bermain 90 menit.

Pesepak bola berusia 29 tahun harus ditarik keluar di menit ke-75 karena mengalami cedera. Usai menjalani pemeriksaan medis, striker Tottenham Hotspur mengalami cedera engkel. Hal ini pun membuat para fans cemas.

Namun Gareth Southgate memberikan kabar baik jelang laga Inggris vs Amerika Serikat, Sabtu (26/11) dini hari WIB. Sang pelatih pastikan dia bisa dimainkan.

BACA JUGA:Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat CederaSkuad Timnas Inggris Oktober 2024: Solanke Masuk, Maguire-Bowen-Maddison Dicoret!Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen Kalah

Harry Kane Bisa Tampil 

Harry Kane sebetulnya sudah mengalami masalah di awal babak kedua. Cederanya berawal dari tekelan keras pemain Iran. Akan tetapi, Gareth Souhgate baru memutuskan menggantinya di pertengahan laga. Keputusan memaksakannya tetap bermain juga sempat mendapatkan sentilan.

Dengan hasil bagus melawan Iran, servis Kane jelas dibutukan untuk pertandingan kedua melawan Amerika Serikat di laga kedua Piala Dunia Grup B. Meski sempat diragukan, tetapi sang pelatih telah membuat fans lega.

Bicara kepada BBC Sports, Southgate mengatakan Harry Kane dalam keadaan yang bai-baik saja. Akan tetapi, berlatuh terpiesah dari rekan satu tim yang lain. Tapi yang bisa sang pelatih jamin bahwa bisa main kontra The Yanks.

Upate Kondisi Bek 

Kondisi Harry Maguire menimbulkan kecemasan ketika timnas Inggris melawan Iran. Bagaimana tidak, sang bek harus ditarik keluar di menit ke-70 dan diduga mengalami cedera yang serius dan bisa melewatkan laga kedua Piala Dunia.

Namun bek Manchester United memastikan dia ditarik keluar karena cuma tidak enak saja. Dia bilang keputusan itu untuk mencegah mengalami yang lebih serius dan tak sabar untuk bermain lawan Amerika Serikat. Meski begitu, Southgate belum memberikan update.

Tapi fans timnas Inggris lega karena sang bek tak cedera serius. Gareth Souhgate membenarkan jika Harry Maguire ada sedikit masalah, yang mana pengaruhi pengelihatannya. Dan sang pelatih bisa pastikan dalam kondisi baik.

Ingin Timnas Inggris Cepat Lolos

Dengan kemenangan meyakinkan atas Iran membuat Three Lions satu langkah untuk keluar dari fase grup. Sedangkan tiga poin lawan Amerika Serikat akan membuat mereka ke 16 besar Piala Dunia.

Gareth Southgate jelaskan target timnas Inggris adalah ingin lolos ke babak berikutnya. Dia ingin kemenangan lawan The Yanks di laga kedua, tetapi sang pelatih juga sadar untuk menang tidak akan mudah. Oleh sebab itu, dia mendesak agar pemainnya tetap mewaspadai serangan Christian Pulisic dan kolega.

Tautan sumber