Pep Guardiola Sangat Antusias Saat Manchester City Jaga Harapan Treble Winners

Gila Bola – Manajer Manchester City Pep Guardiola menyebut bahwa itu bak mimpi menjadi kenyataan saat timnya sekarang bersaing untuk bisa memenangkan treble winners di musim ini.

The Citizens sekarang hanya berjarak satu kemenangan untuk mempertahankan gelar Premier League mereka usai mengalahkan Everton dengan skor 0-3 di Goodison Park dan di laga lain, Arsenal dipermalukan Brighton dengan skor 0-3 di Emirates.

Dua dari tiga gol kemenangan Manchester City dicetak oleh kapten tim Ilkay Gundogan di masing-masing babak, sementara gelandang internasional Jerman berusia 32 tahun itu juga menyediakan assist untuk satu gol lain yang dicetak Erling Haaland.

Harapan Tiga Trofi

Manchester City sekarang berada di ambang untuk memenangkan tiga trofi atau treble winners di musim ini karena mereka hanya satu kemenangan lagi untuk memenangkan gelar Premier League.

Sementara di Liga Champions, mereka sudah berada di semifinal dan akan memainkan leg kedua melawan Real Madrid di Etihad, dan jika lolos, perjuangan mungkin akan ‘lebih mudah’ di final karena ‘hanya’ akan menantang Inter Milan.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Sedangkan di Piala FA, Manchester City sudah berada di final dan akan bertemu melawan rival sekota mereka Manchester United, dengan kedua tim saling mengalahkan di dua pertemuan mereka musim ini di Premier League.

Mimpi Jadi Kenyataan

Berbicara kepada pers usai kemenangan Manchester City atas Everton di Goodison Park, yang kami beritakan dari situs resmi klub, Pep Guardiola mengatakan, “Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan berada di sini.”

Bos Catalan itu tak peduli jika pada akhirnya nanti bisa saja The Citizens gagal memenangkan salah satu trofi dari yang mereka perjuangkan saat ini, tapi untuk bisa berada di titik ini sudah bak mimpi menjadi kenyataan.

Pep Guardiola menyebut bahwa Manchester City saat ini adalah satu-satunya tim di Eropa yang berjuang untuk semua kompetisi, menyinggung final Piala FA kontra Manchester United, duel melawan Madrid menuju final Liga Champions, dan memuncaki klasemen Premier League.

Selanjutnya Bagi City

Sekarang Manchester City akan langsung fokus untuk pertandingan leg kedua babak semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Kamis (18/5) dini hari WIB di Etihad.

Selanjutnya mereka akan menyelesaikan tiga pertandingan tersisa mereka di Premier League melawan Chelsea (21/5) di kandang serta dua pertandingan tandang melawan Brighton (25/5) dan Brentford (28/5).

Kemudian Manchester City akan memiliki waktu sepekan untuk mempersiapkan diri guna menghadapi pertandingan final Piala FA melawan Manchester United yang akan digelar di Wembley pada 3 Juni mendatang.

Tautan sumber