Pemain timnas Spanyol saat berusaha menghentikan serangan Jerman

Gilabola.com – Spanyol dipastikan pincang jelang laga semifinal Euro 2024 melawan Prancis setelah dipastikan tidak bisa menurunkan Dani Carvajal, Robin Le Normand, dan Pedri.

Pedri harus ditarik keluar pada menit awal pertandingan perempat final melawan Jerman akibat tekel keras dari Toni Kroos.

BACA JUGA: Hasil Spanyol vs Jerman Skor 2-1, Mikel Merino Penentu Kemenangan, Toni Kroos Kebal Hukuman!

Gelandang Barcelona itu terlihat menangis saat meninggalkan lapangan, dan Federasi Sepak Bola Spanyol kini telah mengkonfirmasi bahwa Pedri mengalami cedera ligamen kolateral medial pada lutut kirinya.

Akibatnya, pemain berusia 21 tahun itu tidak bisa bermain lagi di Euro 2024.

BACA JUGA:Mikel Arteta Tersanjung Dengan Mikel Merino Saat Update Cedera Martin Odegaard Terungkap!Manchester City Blunder Lagi? Usai Cole Palmer, Kini Liam Delap Bersinar Usai Dilepas Guardiola!Laga Man United vs Porto Bisa Jadi Laga Penghakiman Bagi Erik Ten Hag!

Spanyol menderita dua pukulan lagi selama pertandingan, dengan kartu kuning Le Normand di menit ke-29 membuatnya absen dalam pertandingan melawan Prancis karena akumulasi kartu.

Le Normand dan Carvajal Terkena Skorsing

Carvajal mendapat kartu kuning pada menit ke-100, yang seharusnya sudah membuatnya absen di semifinal.

Namun, bek Real Madrid itu kemudian diganjar kartu merah pada menit akhir pertandingan karena menghentikan serangan balik Jerman ke gawang Spanyol.

Akibatnya, Spanyol akan kehilangan dua pemain inti lini belakang mereka saat melawan pasukan Didier Deschamps. Hal ini bisa membuka pintu bagi Nacho dan Jesus Navas untuk masuk ke starting XI.

BACA JUGA: Menang Adu Penalti, Prancis Tantang Spanyol di Babak Semifinal Piala Eropa 2024

Prancis mengamankan tempat mereka di semifinal setelah menang adu penalti atas Portugal, usai kedua tim bermain imbang tanpa gol.

Pertandingan Spanyol melawan Jerman juga tampaknya akan menuju adu penalti, setelah gol pembuka Dani Olmo dibalas oleh Florian Wirtz. Namun, Mikel Merino mencetak gol kemenangan untuk La Roja pada menit ke-119.

De la Fuente Sebut “Malam Bersejarah”

“Ini saatnya untuk mensyukuri apa yang telah kami capai dan menikmati momen ini. Secara fisik kami akan melihat bagaimana kami bisa meningkat dalam beberapa hari ke depan. Saya yakin semua pemain saya siap (untuk semifinal). Mereka bermain di level yang sangat tinggi,” kata pelatih Spanyol Luis de la Fuente kepada wartawan.

“Ini adalah malam bersejarah. Saya bangga bisa mewakili negara kami. Sejauh mana kami bisa melangkah, kita lihat saja nanti, tapi kami benar-benar yakin bisa melaju jauh dengan tim ini.

“Para pemain saya tak pernah puas. Saya bangga melatih pemain seperti ini. Saya sudah mengenal banyak dari mereka selama bertahun-tahun. Mereka terbiasa bersaing di level tertinggi dan mereka memiliki kesempatan untuk menang (turnamen). Tim ini akan selalu berjuang. Selalu ada ruang untuk perbaikan, tentu saja, tapi kami tidak bisa mempertanyakan kebanggaan, kualitas, dan komitmen mereka.

“Euforia kami sepenuhnya terkendali. Kami sangat senang, tetapi kami tahu bahwa besok sudah menjadi hari yang lain. Kami tidak bisa mengontrol apa yang terjadi di luar, tapi kami senang negara ini mendukung kami.”

Jika Spanyol bisa mengalahkan Prancis, mereka akan menghadapi Inggris, Swiss, Turki, atau Belanda di final Kejuaraan Eropa.

Tautan sumber