Gila Bola – Meski Inigo Martinez juga diminati klub lain, namun Barcelona sangat yakin tetap bisa memboyongnya dari Athletic Bilbao.
Nama Inigo Martinez merupakan pemain yang ingin didatangkan oleh raksasa Liga Spanyol pada bursa transfer sebelumnya. Xavi Hernandez menilai ia adalah tambahan tepat untuk memperkuat pertahanan klub sepak bola asal Catalan.
Sayang, sang bek tetap bertahan di Athletic Bilbao. Akan tetapi, Barcelona tetap berupaya membawanya ke Camp Nou di bursa transfer musim panas nanti karena kontraknya juga akan habis pada Juni 2023.
Namun Blaugrana sedikit menemukan kendala ingin mendatangkan Inigo Martinez. Pasalnya, klub lain juga berminat merekrut sang bek.
Sangat Optimis
Diberitakan oleh Sports, bahwa bukan Barcelona saja yang ingin mendatangkan pesepak bola 31 tahun tersebut. Dijelaskan bahwa tim Liga Spanyol lain seperti Atletico Madrid juga inginkan tanda tangan Inigo Martnez.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Sementara klub Eropa lainnya adalah Inter Milan dan Aston Villa. Meski demikian, dalam laporan itu juga menyatakan bahwa Barcelona tetap optimis bisa meyakinkan sang pemain mau melanjutkan karier sepak bola ke Barca.
Lebih lanjut, sang pemain sendiri diberitakan juga tetap menuggu tawaran kontrak baru dari Athletic Bilbao. Namun prioritas Inigo adalah tetap pergi dari San Mames.
Inigo Martinez
Sang bek didatangkan Bilbao pada 2018 dari Real Sociedad. Ia juga sudah bermain dalam 169 pertandingan di semua kompetisi dengan mengemas 7 gol plus 7 assist di semua kompetisi.
Selain bisa bermain sebagai bek tengah, Inigo Martinez juga bisa ditempatkan sebagai bek kiri. Namun ia lebih sering dimainkan jadi bek tengah bersama Real Sociedad dan Athletic Bilbao.
Bidikan Barcelona juga telah memenangkan satu gelar bersama Bilbao. Tercatat Inigo Martinez telah berikan gelar Piala Super Spanyol.
Barcelona
Blaugrana sejatinya sudah memboyong bek anyar seperti Jules Kounde dan Andreas Christensen. Namun Xavi Hernandez tetap inginkan tambahan bek baru.
Jika Inigo Martinez datang, persaingan jadi semakin sengit karena Barcelona sebelumnya sudah punya Ronald Araujo dan Eric Garcia.