Arsenal bersiap untuk mengambil langkah konkrit untuk bisa menyelesaikan transfer Mykhaylo Mudryk dari Shakhtar Donetsk.
Gila Bola – Arsenal diperkirakan akan segera menuju ke meja perundingan untuk mengajukan tawaran guna mengontrak Mykhaylo Mudryk dari Shakhtar Donetsk di jendela transfer Januari mendatang.
Manajer Mikel Arteta telah mengkonfirmasi rencana The Gunners untuk bisa memperkuat skuad mereka di jendela transfer Januari mendatang saat mereka berharap untuk bisa mempertahankan puncak klasemen Premier League mereka hingga akhir musim.
Memang Arsenal saat ini unggul lima poin di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan mereka berharap untuk bisa mengakhiri penantian panjang untuk memenangkan gelar domestik pertama mereka sejak era The Invinciblespada 2004.
Mudryk Target Prioritas
Salah satu area yang ingin diperkuat oleh manajer Mikel Arteta di skuad asuhannya adalah sektor serangan sayap guna memberi bantuan bagi Gabriel Martinelli dan Bukayo Saka yang banyak diandalkan di musim ini.
BACA JUGA:Skuad Timnas Inggris Oktober 2024: Solanke Masuk, Maguire-Bowen-Maddison Dicoret!Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Menurut berita yang diungkap The Athletic, Mykhaylo Mudryk telah dijadikan sebagai target prioritas bagi Arsenal dan ada keyakinan bahwa kepindahan tersebut dapat dilakukan pada jendela transfer Januari 2023.
Penyerang muda timnas Ukraina itu disebut-sebut punya harga mencapai Rp 1,6 Trilyun, seperti yang pernah diungkap direktur klub Darjo Srna, tapi diyakini bahwa kesepakatan bisa dilakukan jauh dari angka tersebut.
Optimis Transfer
Sementara itu, reporter CBS Ben Jacobs mengatakan bahwa ada optimisme dari Mykhaylo Mudryk tentang kepindahan impiannya untuk meninggalkan tanah airnya dan bergabung dengan Arsenal.
Pakar transfer Italia Fabrizio Romano juga telah mengkonfirmasi bahwa pihak London Utara sudah mengadakan kontak yang sangat positif dengan perwakilan pemain berusia 21 tahun itu selama musim panas.
Arenal sekarang diharapkan untuk segera maju ke meja perundingan dan menyelesaikan transfer Mykhaylo Mudryk yang diharapkan sudah bisa bergabung dengan skuad asuhan Mikel Arteta di jendela transfer Januari mendatang.
Banyak Peminat
Sebenarnya Arsenal tidak sendirian dalam usaha untuk mengontrak Mykhaylo Mudryk karena Manchester City, Newcastle United, Paris Saint-Germain, Brentford, Everton dan Bayer Leverkusen juga menunjukkan minat pada penyerang muda Ukraina tersebut.
Tapi bintang Shakhtar Donetsk, dalam sebuah wawancaranya dengan istri rekan senegaranya Oleksandr Zinchenko yaitu reporter TV Ukraina Vlada Sedan, mengungkapkan bahwa dia akan sangat mempertimbangkan kepindahan ke Stadion Emirates ketimbang ke klub lainnya.
Mykhaylo Mudryk sebenarnya baru dipromosikan ke skuad utama Shakhtar Donetsk pada Januari 2021 lalu, tapi dia terus berkembang menjadi anggota kunci tim dan di musim ini dia sudah tampil dalam 18 penampilan di semua kompetisi untuk klub, mencetak 10 gol dan delapan assist.