Gila Bola – Hasill Vietnam vs Indonesia di leg kedua semifinal Piala AFF 2022 yang digelar di My Dinh Stadium, Hanoi, Senin (9/1) malam, ditutup 2-0.
Indonesia dipastikan gagal melaju ke final Piala AFF setelah kalah agregat dari Vietnam. Di leg pertama yang digelar di Jakarta, kedua tim hanya bermain 0-0. Lalu di Hanoi malam ini, Vietnam menang 2-0 lewat brace Nguyen Thien Linh di menit ke-3 dan 47.
Di final, Vietnam berpeluang bertemu Malaysia atau Thailand yang baru akan mainkan leg kedua semifinal mereka pada hari Selasa (10/1).
Sementara dalam laga di My Dinh Stadium, Indonesia sudah mengalami kesulitan sejak kickoff. Vietnam benar-benar mendominasi jalannya laga sejak menit-menit awal, yang telah membuat Indonesia kecolongan di awal laga setelah Vietnam berhasil memimpin di saat pertandingan baru berjalan tiga menit.
Baru Tiga Menit, Gawang Indonesia Kebobolan!
Nguyen Tien Linh berhasil menjebol gawang Nadeo saat laga baru berjalan tiga menit setelah ia menerima umpan jauh dari tengah lapangan.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Indonesia benar-benar mati langkah di babak pertama ini, sementara para pemain Vietnam beberapa kali lakukan pelanggaran saat berusaha hentikan laju skuad Garuda mengancam gawang mereka.
Gawang Indonesia kembali terancam di menit ke-12 saat Van Hau berusaha memanfaatkan umpan tendangan bebas lewat sundulan kepalanya. Beruntung bola hanya melambung di atas gawang Nadeo. Hingga lima menit kemudian Vietnam terus mendominasi penguasaan bola, dan masih memimpin 1-0.
Vietnam Sukses Membendung Indonesia
Upaya mencetak gol yang dilakukan Indonesia terhenti di pinggir area penalti Vietnam setelah pelanggaran dilakukan Ngoc Hai terhadap Dendy di menit ke-25. Namun, wasit hanya mengeluarkan kartu kuning untuk pemain tersebut, dan langsung melanjutkan laga.
Selanjutnya, laga berlangsung sengit dan pelanggaran keras kerap dilakukan pemain Vietnam untuk membendung aksi skuad Merah Putih di sisa babak pertama.
Kapten Indonesia, Fachruddin Aryanto, nyaris menyamakan kedudukan di masa injury 45+2, tapi sundulan kepalanya hanya melebar dari gawang Vietnam.
Gawang Indonesia Kebobolan Lagi di Awal Babak Kedua
Alih-alih mengejar ketertinggalan di babak kedua, gawang Nadeo malah kembali kebobolan di menit 47. Nguyen Thin Linh mencetak brace usai memanfaatkan umpan sepak pojok. Tuan rumah pun memimpin 2-0.
Pergantian pemain yang dilakukan Shin Tae-yong di babak kedua, di antaranya dengan memasukkan Ilija Spasojevic dan Witan Sulaeman, pun tak membuahkan hasil. Indonesia kerap gagal lancarkan ancamannya ke gawang lawan, dan gagal menyelesaikan peluang yang tercipta.
Hingga laga usai, Vietnam masih memimpin 2-0 dan skuad Garuda gagal melaju ke final Piala AFF 2022. Di final, kemungkinan akan bertemu Thailand atau Malaysia – yang unggul 1-0 atas Thailand di leg pertama semifinal mereka.
Laga final yang juga akan digelar dalam dua leg, rencananya akan lebih dulu digelar di kandang Vietnam pada 13 Januari. Sedangkan leg keduanya akan berlangsung tiga hari berikutnya, 16 Januari 2023.
Susunan Pemain
Vietnam:Dang Van Lam, Doan Van Hau, Bui Tien Dung, Ho Tan Tai, Que Ngoc Hai, Nguyen Thanh Chung, Nguyen Quang Hai, Do Hung Dung, Nguyen Hoang Duc, Pham Tuan Hai, Nguyen Tien Linh.
Indonesia:Nadeo Argawinata, Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Jordi Amat, Yakob Sayuri, Saddil Ramdani, Marselino Ferdinan, Marc Klok, Dendy Sulistyawan.