Frank Lampard Update Kondisi Kebugaran Everton Jelang Laga Kontra Fulham

Gilabola.com – Everton akan berharap untuk bisa menindaklanjuti kemenangan mereka di akhir pekan lalu melawan Crystal Palace dengan kemenangan lain saat bersiap menghadapi Fulham di laga lanjutan Premier League akhir pekan ini.

Manajer Frank Lampard mendapatkan dorongan besar dari skuadnya jelang pertandingan Everton kontra Fulham pada Sabtu (29/10) malam WIB di Vicarage Road dalam laga lanjutan Premier League mereka saat dia mengkonfirmasi bahwa bek sayap Nathan Patterson fit dan akan terlibat dalam skuad pertandingan, seperti yang diberitakan di situs resmi klub.

The Toffees sedang berada dalam mood yang bagus saat ini usai mengakhiri hattrick kekalahan mereka dengan kemenangan 3-0 yang meyakinkan atas Crystal Palace di akhir pekan berkat gol-gol Dominic Calvert-Lewin, Anthony Gordon, dan Dwight McNeill saat laga mereka disaksikan oleh bos timnas Inggris Gareth Southgate.

Kini Everton akan mendapatkan dorongan besar untuk bisa menindaklanjuti kemenangan itu jelang pertandingan kontra Fulham karena bek sayap Nathan Patterson, yang menepi sejak mengalami cedera pergelangan kaki saat membela timnas Skotlandia di UEFA Nations League melawan timnas Ukraina di Hampden Park pada 21 September, sekarang sudah fit usai menyelesaikan latihan penuh selama sepekan ini.

Berbicara dalam konferensi pers pra-pertandingan, manajer Frank Lampard mengkonfirmasi bahwa bek berusia 21 tahun itu kembali ke skuad saat dia senang karena sekarang dibuat pusing oleh seleksi pemain, lantaran Seamus Coleman juga tampil bagus terutama saat dia berhasil mematikan Wilfried Zaha di laga melawan Palace akhir pekan lalu.

BACA JUGA:Zhejiang FC 1-0 Persib Bandung: Igbonefo Blunder, Sering Kehilangan Momentum!Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat CederaSkuad Timnas Inggris Oktober 2024: Solanke Masuk, Maguire-Bowen-Maddison Dicoret!

Sang pelatih juga mengungkapkan bahwa Dominic Calvert-Lewin makin dekat untuk mencapai puncak kebugarannya usai starter di dua laga beruntun, namun Ben Godfrey (fraktur fibula), Yerry Mina (betis) dan Andros Townsend (ACL) cedera dan tidak tersedia.

Tautan sumber