Palestina ungguli Hong Kong di laga terakhir Piala Asia

Gila Bola – Palestina menang pada laga grup terakhirnya kontra Hong Kong, tapi hal itu sekaligus mengancam posisi Indonesia di daftar klasemen tim urutan ketiga terbaik.

Kemenangan Palestina dengan skor 3-0 atas Hong Kong yang selesai pada lewat tengah malam Selasa (23/1) menyebabkan mereka meloncat ke urutan pertama klasemen ranking ketiga terbaik Piala Asia 2024 ini.

Suriah yang tadinya di urutan pertama daftar ini, usai menang atas India beberapa jam lalu pada Selasa malam, melorot ke urutan kedua. Demikian juga Bahrain dan Indonesia.

Tim Garuda kita kini menduduki urutan keempat dan dengan Oman di posisi kelima belum menjalani laga ketiganya menghadapi tim paling lemah Kirgizstan, mutlak bagi Indonesia untuk menang pada pertandingan terakhir grup kontra Jepang.

Bagaimana Situasi Pertandingan Hong Kong vs Palestina?

Palestina merajai permainan kontra tim paling lemah di Grup C itu, mendominasi hampir seluruh aspek permainan.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Hadapi BahrainJadwal Liga Konferensi Eropa Malam ini Musim 2024/2025Jadwal Liga Europa Malam Ini Musim 2024/2025

Penguasaan bola mencapai 32 berbanding 68 bagi keunggulan Singa Kanaan tersebut. Demikian juga jumlah percobaan gol dan serangan on target.

Ada 12 percobaan gol dari pihak teritori di bawah kekuasaan China tersebut, berbanding 18 upaya dari Palestina.

Namun hanya ada satu serangan Hong Kong yang mencapai sasaran, nihil gol, berbanding tujuh shots on target dari Oday Dabbagh dan rekan-rekannya. Tiga berubah menjadi gol.

Situasi Klasemen Grup C dan Klasemen Tim Urutan Ketiga Terbaik

Iran menang 2-1 atas Uni Emirat Arab dan sudah sejak matchday kedua mereka memastikan diri lolos ke 16 besar.

Urutan kedua Grup C ditempati Uni Emirat Arab dengan poin 4, sama banyaknya dengan Palestina, tapi selisih gol UEA +1, sedangkan Singa Kanaan itu memiliki selisih gol 0, hasil kekalahan 4-1 oleh Iran pada laga pertama dan juga skor 1-1 pada pertandingan kedua kontra UEA.

Itu menyebabkan Palestina kini naik ke posisi pertama klasemen tim urutan ketiga di Piala Asia ini, menggusur Suriah karena produktifitas golnya yang jauh lebih baik.

Di urutan ketiga ada Bahrain dan di posisi keempat ada Indonesia. Di ranking kelima ada China yang sudah dipastikan tersingkir dan di posisi keenam Oman. Peluang lolos Indonesia sama sekali belum aman dengan Oman dan juga Bahrain bisa menggagalkan jatah kita.

Tautan sumber