Gabri Veiga Diincar Klub Top Eropa, Legenda Celta Vigo: Jangan Mau Kalah!

Gila Bola – Celta Vigo bakal mendapatkan ujian berat. Klub Liga Spanyol berpotensi kehilangan Gabri Veiga. Namun Patxi Salinas mendesak agar mereka berani mempertahankan di bursa transfer musim panas 2023.

Nama Gabri Veiga belakangan ramai diperbincangkan. Bukan karena ada masalah yang dibuat oleh pesepak bola berposisikan gelandang serang. Sebaliknya, ia berhasil mencuri perhatian lewat penampilannya di lini tengah.

Produk akademi Celta Vigo sejatinya baru diorbitkan ke tim utama pada musim 2022/23. Namun ia tampil impresif. Ia tercatat mampu mengoleksi 9 gol dan 3 assist untuk Celta di kompetisi Liga Spanyol.

Performa gemilangnya mengundang mimat tinggi dari klub-klub top Eropa. Ia terus diberitakan bisa pergi di bursa transfer musim panas. Tapi Patxi Salinas meminta Celta Vigo harus tetap mempertahankannya.

Wajib Dipertahankan

Sebelumnya, Carlos Mourino sebagai presiden klub Celta Vigo telah mengungkapkan mereka berpotensi kehilangan Gabri Veiga. Ia menyebutkan jika ada tawaran besar yang datang mereka sulit untuk menolaknya.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Namun pernyataan Carlos Mourino langsung direspons oleh Patxi Salinas. Dikutip dari tribalfootball,ia mengatakan jika sebagai presiden klub akan berjuang untuk mempertahankannya. Ia menyebutkan jika diminta buat keputusan, ia tak akan menjualnya.

Menurut Patxi Salinas, klub Liga Spanyol harus bisa mempertahankannya. Ia akan lebih senang Celta Vigo tetap tidak melepasnya langsung di bursa transfer musim panas, tetapi meminjamnya dulu. Pasalnya, Gabri Veiga masih muda.

Banyak Peminat 

Klub yang tertarik dengan pesepak bola berusia 20 tahun bukan berasal dari tim kecil, tetapi klub top Eropa yang sering main di Liga Champions dan Liga Europa.

Dari berita yang beredar, Gabri Veiga diminati tim seperti Real Madrid, Manchester United, Manchester City, dan Arsenal.

Minatnya sejumlah klub besar terbilang wajar. Pasalnya, ia juga memiliki klausul selangit. Dikabarkan sebesar 40 juta euro atau setara Rp 650 miliar.

Gabri Veiga

Pesepak bola asal Spanyol memulai kariernya dari Celta Vigo junior pada Juli 2018. Ia juga masih punya kontrak jangka panjang sampai Juni 2026 mendatang.

Namun di bursa transfer musim panas 2023, Gabri Veiga bisa lebih cepat pergi dari Celta Vigo jika pelamar ajukan tawaran yang fantastis.

Tautan sumber