Newcastle United Diam-diam Incar Gelandang Bayer Leverkusen!

Gila Bola – Newcastle United rupanya sudah mulai membidik pemain untuk diboyong di bursa transfer musim panas. The Magpies dikabarkan sedang memantau gelandang milik Bayer Leverkusen.

Pemain yang dimaksud adalah Kerem Demirbay. Klub Liga Inggris wajar ingin memboyongnya. Pasalnya musim depan mereka berpotensi besar bermain di Liga Champions atau Liga Europa. Sehingga dibutuhkan penguatan dan lini tengah sepertinya yang menjadi prioritas.

Minat yang ditunjukkan oleh Newcastle United karena ia merupakan gelandang serba bisa. Ya, Kerem Demirbay bisa dimainkan sebagai gelandang sentral, serang, dan juga bertahan.

Serius Sedang Pantau

Diberitakan oleh Sky Germany,Newcastle United adalah klub Liga Inggris yang sedang memantau Kerem Demirbay di Bayer Leverkusen.

Namun dijelaskan bahwa Demirbay bisa diboyong dengan harga yang terjangkau pada bursa transfer musim panas. Pasalnya kontraknya tinggal menyisakan semusim lagi di Bayer Leverkusen.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

The Magpies dikabarkan bisa mendapatkan tanda tangan Kerem Demirbay sebesar 5 juta euro atau setara Rp 81 miliar di akhir musim 2022/23.

Newcastle United Gampang Rekrut

Selain harganya tak terlalu mahal Newcastle United memang bisa mengamankan Demirbay dengan mudah di bursa transfer musim panas nanti.

Pasalnya, Simon Rolfes sebagai petinggi klub Bayer Leverkusen juga bersedia melepas pemain sepak bola berusia 29 tahun tersebut. Hal ini dikarenakan bidikan klub Liga Inggris dianggap tak pernah memenuhi harapan. Artinya, kurang puas dengan performa Kerem Demirbay.

Namun jika melajutkan karier sepak bola ke Liga Inggris, Demirbay berpotensi hidup kembali penampilannya bersama Newcastle United.

Kerem Demirbay

Sang gelandang merupakan pemain keturunan Jerman dan Turki. Tapi ia lahir dan besar di Jerman dan memulai kariernya bersama Borussia Dortmund junior.

Musim ini, ia bermain dalam 29 laga di semua kompetisi. Selain itu mengemas 4 gol dan 3 assist. Akankah Kerem Demirbay melanjutkan kariernya ke Liga Inggris bersama Newcastle United? Menarik dinanti.

Tautan sumber