Gila Bola – AC Milan akhirnya mengkonfirmasi bahwa mereka telah menandatangani kontrak dengan Noah Okafor dalam kesepakatan transfer permanen dari RB Salzburg, sebagaimana diberitakan di situs resmi klub.
Striker internasional Swiss berusia 23 tahun itu telah menandatangani kontrak berdurasi lima tahun yang akan membuatnya terikat kontrak di San Siro hingga Juni 2028 mendatang.
Klub mengumumkan di situs resmi mereka, “AC Milan dengan senang hati mengumumkan bahwa Noah Arinzechukwu Okafor telah bergabung dengan Klub dari FC Red Bull Salzburg secara permanen.”
Rossoneri bertindak cepat dan mendapatkan kesepakatan untuk penyerang internasional Swiss itu dalam kesepakatan transfer sekitar Rp 251 Milyar dengan mereka mengalahkan persaingan dari Juventus dalam prosesnya.
Noah Okaford datang dari akdemi FC Basel dan melakukan debut profesionalnya bersama klub pada 2018 sebelum kemudian mencetak tujuh gol dalam 54 pertandingan dalam karir profesionalnya bersama FCB.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Setelah membantu klubnya memenangkan satu gelar Piala Swiss, dia kemudian pindah ke Salzburg pada musim dingin 2020, di mana dia kemudian mencetak 34 gol dalam 110 penampilannya di semua kompetisi.
Selama waktunya di klub, pemain berusia n23 tahun itu juga membantu Die Roten Bullenmemenangkan empat gelar Bundesliga Austria dan tiga Piala Austria sebelum kepindahannya ke AC Milan.
Noah Okafor, yang memiliki 14 caps atas namanya bersama timnas Swiss dengan mencetak dua gol, akan memakai nomor punggung 17 saat dia akan menambah opsi serangan yang menarik bagi manajer Stefano Pioli musim depan.
Nah menariknya bahwa transfer striker internasional Swiss itu ternyata dianggap sebagai sebuah perjudian oleh legenda klub Hernan Crespo dalam sebuah wawancaranya dengan La Gazzetta dello Sport.
Dia mengungkapkan bahwa dia mengenal Noah Okafor dengan baik dan telah mengamati penampilannya dalam beberapa pertandingan. Menurutnya, dia adalah seorang striker yang memiliki banyak pergerakan dan kemampuan bermain baik di sayap maupun di posisi tengah.
Namun Hernan Crespo ingin menegaskan bahwa juru gedor Swiss itu bukanlah tipe penyerang tengah klasik dan tidak memiliki naluri mencetak gol secara alami. Selain itu, Okafor belum pernah bermain di liga Italia yang dianggap sebagai liga terberat di dunia untuk penyerang.
Legenda asal Argentina, yang telah mengalami bermain di liga tersebut, menyatakan bahwa mencetak gol di sana merupakan tugas yang menantang. Dia mengakui bahwa transfer ini adalah perjudian bagi AC Milan, bukan kepastian, namun dalam sepakbola, perjudian juga bisa dimenangkan.