Gila Bola – Dalam waktu dekat Tiemoue Bakayoko mungkin akan cabut dari AC Milan. Nottingham Forest dikabarkan serius berminat memakai jasanya.
Pesepak bola asal Perancis usai tak dipermanenkan kontraknya oleh Napoli kembali lagi ke AC Milan dari Chelsea dengan status pinjaman pada musim panas 2021. Dalam kesepakatan, raksasa Liga Italia meminjam selama dua tahun dengan kewajiban membeli.
Tiemoue Bakayoko diharapkan bisa menghidupkan karier sepak bolanya yang meredup, namun di bawah asuhan Stefano Pioli jarang digunakan pada musim 2021/2022. Akibatnya, Rossoneri sedang berupaya mengeluarkan dari San Siro dan memulangkan ke Chelsea lagi.
Meski begitu, sang pemain tetap dminati klub Liga Inggris. Diberitakan Calciomercato.com via Football Italia, Nottingham Forest serius inginkan tanda tangannya. Klub promosi bahkan sedang dalam tahap diskusi dengan Milan dan agen Bakayoko.
Berita tersebut juga menjelaskan Tiemoue Bakayoko juga terbuka untuk pergi dari San Siro usai mengalami karier sepak bola yang sulit. Nottingham Forest bisa dibilang pelan-pelan sedang membangun kekuatannya lagi. Seperti diketahui, klub yang berhasil dua kali juarai Liga Champions ini sudah habiskan uang 100 juta pounds atau setara Rp 1,7 triliun di musim panas 2022.
BACA JUGA:Prediksi Ferencvaros vs Tottenham, Spurs Berambisi Perpanjang Empat Kemenangan BeruntunZhejiang FC 1-0 Persib Bandung: Igbonefo Blunder, Sering Kehilangan Momentum!Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat CederaSejauh ini Nottingham Forest sudah datangkan Jesse Lingard, Dean Henderson, Neco Williams, Wayne Hennessey. Teranyar, mereka memboyong Remo Freuler dari Atalanta.
Jika kesepakatan tercapai, Tiemoue Bakayoko mungkin akan diumumkan sebagai pemain baru Steve Cooper di musim panas ini.
Tiemoue Bakayoko sendiri posisi aslinya adalah gelandang defensif. Menarik dinantikan apakah Nottingham Forest berhasil mendapatkan tanda tangannya atau tidak.