Gilabola.com – Barcelona kehilangan Sergi Roberto yang alami dislokasi tulang bahu di laga melawan Athletic Bilbao. Bek Spanyol itupun diyakini absen membela Timnas Spanyol di Piala Dunia Qatar.
Sementara Barcelona menang telak 4-0 ata Athletic Bilbao yang kembali diasuh bekas pelatih Barca, Ernesto Valverde, Sergi Roberto seakan menjadi tumbal dari kemenangan tersebut.
Bukan itu saja, Barcelona pun sempat ketar-ketir dengan kondisi bintang mudanya, Pablo Gavi, yang harus ditarik keluar di babak pertama akibat masalah cedera. Namun, pelatih Xavi Hernandez akhirnya berusaha meyakinkan bahwa kondisi bintang lini tengahnya itu tak terlalu mengkhawatirkan.
Lalu di akhir pertandingan, Roberto juga harus ditarik keluar lapangan. Pihak Blaugrana kemudian mengonfirmasikan, bek kanan veteran itu kemungkinan absen cukup lama karena menderita dislokasi tulang bahu sebelah kiri.
“Pemain tim utama Sergi Roberto mengalami dislokasi tulang bahu sebelah kiri. Dia tidak tersedia (untuk dimainkan) dan pemulihannya akan menentukan kapan dia bisa kembali bermain,” demikian pernyataan resmi Barcelona, seperti dilansir Barca Universal.
BACA JUGA:Zhejiang FC 1-0 Persib Bandung: Igbonefo Blunder, Sering Kehilangan Momentum!Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat CederaSkuad Timnas Inggris Oktober 2024: Solanke Masuk, Maguire-Bowen-Maddison Dicoret!Roberto tunjukkan permainan yang gemilang di laga melawan Bilbao, bahkan menjadi pencetak gol kedua Barca, setelah sebelumnya Ousmane Dembele membuka skor kemenangan Blaugrana di laga ini.
Diberitakan Mundo Deportivo,cedera yang dialami Sergi Roberto kemungkinan akan membuatnya absen dalam beberapa pertandingan sebelum Piala Dunia Qatar bulan depan.
Laporan tersebut menambahkan, kans pemain 30 tahun itu untuk tampil di Qatar pun diragukan karena cederanya ini.
Pelatih Luis Enrique sebelumnya mempertimbangkan untuk memanggil kembali jebolan akademi La Masia tersebut. Namun, dia diyakini bakal absen dari ajang empat tahunan tersebut karena harus pulihkan cedera dislokasi bahunya ini terlebih dulu.
Dengan demikian, Sergi Roberto diperkirakan baru bisa beraksi kembali di malam tahun baru saat Barcelona bertemu dengan rival sekotanya, Espanyol, setelah ajang Piala Dunia selesai.
Cedera yang dialami Roberto – dan juga Gavi, cukup membuat Xavi terpukul, karena timnya dijadwalkan menjamu Bayern Munchen pada hari Kamis (27/10). Keduanya menjadi pemain yang diandalkan Xavi di posisi masing-masing, hingga pelatih 42 tahun itupun harus memutar otak dalam menempatkan pemain yang sepadan di posisi mereka.