Gila Bola – Penyerang Sadio Mane sekarang telah ditangguhkan oleh Bayern Munchen buntut dari pertengkarannya dengan rekan setimnya, Leroy Sane, dan bahkan membuatnya memukul pemain sayap Jerman itu.
Raksasa Jerman saat ini sedang tidak baik-baik saja sejak masuknya manajer baru Thomas Tuchel usai mereka hampir kehilangan dua trofi sekaligus dalam tempo hanya sepekan yang diawali dengan kekalahan di perempat final Piala Jerman dari Freiburg di kandang.
Bayern Munchen kemudian melihat perjuangan mereka di Liga Champions semakin berat untuk bisa melangkah lebih jauh usai kekalahan telak 3-0 dari Manchester City selama duel leg pertama pada pertengahan pekan di Etihad.
Pertengkaran Mane, Sane
Menurut berita yang diungkap Bild, kekalahan Bayern Munchen dari Manchester City itu ternyata berdampak secara psikologis di luar lapangan dengan Sadio Mane dan Leroy Sane bertengkar usai pertandingan.
Tidak jelas apa yang menyebabkan pertengkaran di antara keduanya, namun penyerang internasional Senegal dikatakan sangat marah setelah pertengkaran keduanya dan itu membuatnya meninju rekannya asal Jerman.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Bahkan hasil dari pertengkaran keduanya itu membuat Leroy Sane memiliki jejak luka di bibirnya yang membuatnya kemudian berusaha menutupi wajahnya saat dia pergi meninggalkan stadion Etihad.
Diskors Satu Pertandingan
Sadio Mane sekarang telah menerima konsekuensi dari pertengkarannya dengan Sadio Mane saat dia diskors untuk satu pertandingan bagi Bayern Munchyen dan juga dihukum denda.
Namun penyerang berusia 31 tahun itu tetap menjalani sesi latihan secara normal dan menurut laporan, terlihat manajer Thomas Tuchel sedang berbicara dan melakukan gesture memohon kepada mantan Liverpool itu.
Selama sesi latihan, tampak ada rasa canggung di antara Sadio Mane dan Leroy Sane saat Bayern Munchen sekarang tengah bersiap untuk melakoni laga lanjutan Bundesliga mereka melawan Hoffenheim pada Sabtu (15/4) malam WIB.
Pernyataan Resmi Klub
Bayern Munchen sudah merilis pernyataan resmi atas tindakan yang diambil untuk Sadio Mane, menuliskan, “Sadio Mane, 31, tidak akan berada dalam skuad FC Bayern untuk pertandingan kandang melawan 1899 Hoffenheim Sabtu depan.”
“Alasannya adalah kesalahan Mane setelah pertandingan Liga Champions FC Bayern di Manchester City. Selain itu, Mane akan menerima denda.”
Sementara itu, menurut laporan dari Daily Mirror, Sadio Mane berurusan dengan kematian salah satu keluarganya menjelang perjalanan tandang raksasa Bavaria ke Manchester untuk leg pertama babak perempat final Liga Champions merela.