Gila Bola – Chelsea sama sekali tidak tertarik pada bek tengah Manchester United Harry Maguire meskipun laporan di tempat lain mengatakan sebaliknya, sebagaimana berita yang diungkap The Guardian.
Bek tengah berusia 30 tahun itu banyak dikaitkan dengan kepergian dari Old Trafford lantaran dia bukan pilihan utama di bawah asuhan Erik ten Hag dan hanya jadi pilihan keempat di belakang Raphael Varane, Lisandro Martinez, dan Victor Lindelof.
Manchester United juga berharap bisa menguangkap Harry Maguire untuk memotong kerugian pada mantan bek Leicester City yang masih memegang rekor sebagai bek termahal dunia tersebut dan menambah dana transfer.
Pemain internasional Inggris itu semakin dikaitkan dengan kepindahan dari klub usai ban kaptennya dicopot oleh manajer Erik ten Hag menjelang musim depan dan dia mengaku sangat kecewa dengan pencopotan tersebut.
Sejak itu dia telah dikaitkan dengan kepindahan ke beberapa klub, salah satunya adalah Chelsea yang sedang membutuhkan bek tengah baru usai kehilangan Wesley Fofana karena cedera.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Namun sekarang The Guardian mengklarifikasi bahwa raksasa London Barat itu sama sekali tidak tertarik untuk mendatangkan Harry Maguire dan lebih menyukai untuk memulangkan Marc Guehi dari Crystal Palace.
Sebenarnya kebutuhan bek tengah tidak benar-benar mendesak bagi manajer Mauricio Pochettino karena dia masih dapat memilih dari Thiago Silva, Levi Colwill, Benoit Badiashile, dan Trevoh Chalobah.
Meski juga memang ada beberapa masalah karena bek tengah Brasil akan berusia 39 tahun pada bulan September mendatang sementara bek Perancis baru-baru ini baru pulih dari cedera pangkal paha.
Selain itu Trevoh Chalobah sedang diminati Inter Milan dan Levi Colwill terus digoda Brighton untuk kembali ke Stadion AMEX selain Liverpool juga tertarik pada bek Inggris U-23 tersebut.
Namun sekali lagi, jika mereka ingin mendatangkan bek tengah baru, maka itu bukan Harry Maguire dan mereka sama sekali tidak tertarik untuk mengontrak mantan kapten Manchester United itu.
Berbicara tentang bek berusia 30 tahun itu, dia masih terikat kontrak di Old Trafford hingga Juni 2025 mendatang dan kabarnya dia menolak untuk pergi dan siap untuk terus memperjuangkan tempatnya.
Bahkan ada laporan bahwa Harry Maguire hanya akan bersedia untuk pergi dari Manchester United jika dia diberi biaya kompensasi senilai Rp 387 Milyar dari nilai kontraknya selama dua tahun di klub.