Gila Bola – Barcelona siap dengarkan tawaran untuk tiga pemain asal Spanyol mereka di bursa transfer bulan ini.
Dengan Barcelona yang sekali lagi mengalami masalah terkait Financial Fair Play (FFP), klub Catalan itupun berusaha mencari cara untuk mendapatkan penghasilan dan lakukan beberapa transaksi di bulan ini, karena mereka akan berada di bawah aturan 1:4 saat bursa transfer musim panas dibuka.
Penjualan pemain tetap menjadi jalan terbaik bagi raksasa Catalan itu untuk melakukannya, walaupun Xavi sering mengatakan bahwa ia tak ingin kehilangan pemain atau menjual pemain jika ada penggantinya.
Namun, menurut Sport, Barcelona memandang pendaftaran kontrak Gavi dan Ronald Araujo sebagai prioritas, begitu juga dengan pembaruan kontrak Alejandro Balde. Karena itulah, mereka akan dengarkan tawaran untuk beberapa pemain di bulan ini, termasuk tiga bintang asal Spanyol, yakni Ferran Torres, Eric Garcia dan Hector Bellerin.
Eric Garcia Tak Diminati Xavi
Di antara ketiga pemain itu, Garcia menjadi pemain yang paling pertama datang ke Barça, setelah ia putuskan untuk kembali ke klub lamanya ini secara bebas transfer di musim panas 2021. Sayangnya, pemain 22 tahun itu mengalami pasang-surut di dalam tim, bahkan telah kehilangan tempatnya di beberapa pekan terakhir.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Mantan bintang Manchester City ini memang pada dasarnya merupakan bek tengah pilihan kelima di Camp Nou di belakang Jules Kounde, Ronald Araujo, Andreas Christensen, bahkan Marcos Alonso.
Diungkapkan Barca Universal, karena tak terlalu diminati Xavi dan situasi keuangan klub, Blaugrana akhirnya terbuka pada tawaran untuknya, terutama setelah ia diberitakan diminati beberapa klub Liga Premier.
Ferran Torres Tak Percaya Diri Bersama Barcelona
Lalu, Ferran Torres datang setelah Garcia, dan gabung Catalan di bulan Januari tahun lalu. Sementara ia telah berusaha tunjukkan penampilan apiknya, Torres gagal berikan apa yang diharapkan Barca padanya, terutama mengingat investasi besar yang telah dilakukan klub saat mendatangkannya.
Ia kerap kali sia-siakan peluang, kurang percaya diri dan tak pasti apa posisi terbaik yang bisa membuat Torres memiliki karakter di Camp Nou. Mantan pemain Valencia itu tak bisa bertemu dengan level permainan yang diinginkan klub, dan Barcelona pun siap untuk mendengarkan tawaran yang datang untuknya.
Hector Bellerin Baru Gabung Jelang Awal Musim Ini
Sedangkan situasi Bellerin agak sedikit berbeda, karena kontraknya akan selesai pada akhir musim ini.
Baru saja datang pada musim panas lalu dan hanya teken kontrak satu tahun, Bellerin tak pernah dimainkan Xavi sebagai starter untuk memperkuat slot bek kanan. Hal itu terlihat betapa Xavi sangat mengirit penampilannya.
Walaupun bisa saja tak banyak klub yang berminat padanya, Bellerin akan tersedia untuk ditransfer dan Barca akan terbuka untuk semua tawaran kontrak baru mantan pemain La Masia tersebut.