Geertruida dibidik Bayern Munchen Gantikan Pavard

Gila Bola – Bayern Munchen harus hadapi ketidakpastian di bursa transfer terkait pemain lini belakangnya, Benjamin Pavard, yang kabarnya akan segera tinggalkan Allianz Arena dan gabung Inter Milan.

Musim panas ini, Bayern Muchen hadapi banyak gonjang-ganjing di lini belakang. Itu berawal dari kepergian Lucas Hernandez ke PSG, meskipun mereka berhasil datangkan Kim Min-jae sebagai gantinya.

Kini, Bayern Munchen kehilangan pemain pelapis yang serba bisa, Josip Stanisic, yang dipinjam Bayer Leverkusen selama musim ini. Lalu, Inter Milan tengah berusaha keras menggaet bek kanan/bek tengah internasional Perancis, Benjamin Pavard, yang juga ingin tinggalkan Die Roten.

Tentu saja, situasi ini membuat Bayern Munchen butuh bala-bantuan, dan klub asuhan Thomas Tuchel tengah berjuang ekstra keras untuk segera mendatangkannya. Diungkapkan Tz– seperti yang dilansir Bavarian Football Works, Die Roten saat ini tengah membidik bintang Feyenoord, Lutsharel Geertruida, untuk mereka datangkan di penghujung bursa transfer musim panas ini.

“Bek Feyenoord, Lutsharel Geertruida, 23 tahun, mampu bermain di posisi bek kanan maupun bek tengah, menjadi nama yang masuk dalam daftar bidikan Bayern di saat mereka harus mencari pengganti Benjamin Pavard. Kontak dengan pemain itu juga sudah dilakukan beberapa kali, tapi negosiasi konkretnya belum dilakukan,” demikian ungkap akun Twitter @iMiaSanMia.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Bayern Munchen Belum Beraksi Apa-apa untuk Gaet Geertruida

Bisa dikatakan, kemampuan Geertruida bermain di posisi bek kanan maupun bek tengah, mirip dengan keahlian yang dimiliki Pavard. Sayangnya, hingga saat ini, belum ada aksi  gercepyang dilakukan Bayern untuk amankan jasa pemain internasional Belanda tersebut.

Dengan biaya transfer yang diberitakan biasa-biasa saja, yakni sekitar 35 juta Euro – setara 585 miliar Rupiah, harusnya Bayern bisa lakukan transfer Geertruida dengan cepat.

Pavard barangkali akan dapatkan apa yang dia inginkan di Inter Milan, yakni bermain di posisi idamannya di klub raksasa Italia tersebut. Sementara dalam diri Geertruida, Bayern Munchen pun akan dapatkan kedalaman skuad yang mereka butuhkan dan Die Roten akan dapatkan pemain dengan usia yang lebih muda di posisi itu.

Pavard Tinggal Selangkah Lagi Hengkang dari Bayern Munchen dan Gabung Inter

Kabar terakhir menyebutkan, Inter kian mendekati kesepakatan transfer Pavard di akhir bursa transfer musim panas ini setelah kedua belah pihak akhirrnya menyetujui biaya transfer pemain berusia 27 tahun tersebut.

Laporan menyebutkan, Nerazzurri setuju untuk bayarkan biaya transfer senilai 30 juta Euro, sekitar 502 miliar Rupiah, plus bonus senilai 33 miliar Rupiah, untuk Pavard yang pernah membela Lille dan Stuttgart itu.

Tautan sumber