Gila Bola – Baru kelar masalah dengan manajer Antonio Conte yang kini sudah diputus kontraknya di klub, Tottenham Hotspur sekarang harus menghadapi masalah lain yang akan sangat mengganggu fokus mereka di akhir musim.
Direktur sepak bola Fabio Paratici terkena larangan untuk aktivitas sepak bola di seluruh dunia setelah FIFA memberlakukan hukuman dari FIGC yang awalnya bersifat lokal menjadi global.
Dia awalnya diberi larangan 30 bulan dari aktivitas sepak bola di Italia oleh pihak FIGC, tetapi FIFA mengkonfirmasi pada hari Rabu bahwa larangan itu sekarang telah diperluas menjadi hukuman yang bersifat global.
Kenapa Fabio Paratici Dihukum?
Bagi yang masih belum memahami kasus ini, direktur sepak bola Spurs Fabio Paratici sebelumnya dikenai hukuman FIGC dengan alasan yang sama kenapa Juventus dikurangi 15 poin di Serie A muism ini.
Pejabat tersebut terlibat dalam pemalsuan keuangan bersama para pejabat lainnya seperti presiden Andrea Agnelli, wakil presiden Pavel Nedved, dan lainnya yang sudah mengundurkan diri dari klub.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Namun, saat hukuman dari FIGC dijatuhkan yang bersifat lokal hanya larangan aktivitas sepak bola di Italia, Fabio Paratici sudah meninggalkan Juventus dan bergabung dengan Spurs, jadi dia awalnya tidak terlalu ambil pusing dengan hukuman 30 bulan karena dia beraktivitas di luar negeri.
Hukuman Diperluas
Sekarang, FIFA telah mengkonfirmasi bahwa hukuman larangan aktivitas sepak bola di Italia dari FIGC untuk Fabio Paratici sekarang telah diperluas menjadi larangan yang bersifat global.
Ini berarti bahwa pejabat itu harus melepas jabatannya sebagai direktur olahraga di Tottenham Hotspur, yang akan semakin meningkatkan masalah bagi klub usai baru saja berpisah dengan Antonio Conte.
Fabio Paratici dihukum setelah mantan klub Juventus dinyatakan bersalah melakukan pembukuan palsu pada Januari dan kini Spurs akhirnya harus angkat bicara setelah direktur olahraga mereka tiba-tiba dikenai larangan bersifat global setelah tanpa ada konfirmasi apapun sebelumnya.
Pernyataan Tottenham
Diberitakan di situs resmi klub, Tottenham Hotspur telah merilis pernyataan resmi mereka, mengatakan, “Menyusul laporan media hari ini mengenai keputusan Komite Disiplin FIFA untuk memperpanjang sanksi yang dijatuhkan oleh Pengadilan Banding Federal FIGC pada Fabio Paratici pada 20 Januari 2023, Klub mengajukan pertanyaan mendesak kepada FIFA.
FIFA sore ini menanggapi kami secara tertulis dengan memberi tahu kami hari ini, Rabu 29 Maret 2023, bahwa keputusan telah dibuat oleh Komite Disiplin FIFA untuk memperpanjang sanksi FIGC di seluruh dunia.
Pembahasan komite ini telah dilakukan tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada salah satu pihak yang terlibat. Kami sangat mencari klarifikasi lebih lanjut dari FIFA mengenai rincian perpanjangan dan perbedaannya dari sanksi FIGC.“