Duel Persis Solo vs Persik Kediri

Hasil Persis Solo vs Persik Kediridi pekan keenam Liga 1 Indonesia musim 2024/25 yang berlangsung di Stadion Manahan, Senin (23/9) sore, berakhir dengan skor 0-1.

Persis Solo harus mengakui keunggulan Persik Kediri yang hanya diperkuat 10 pemain di laga sore ini. Sejumlah peluang emas sebenarnya dimiliki tim tuan rumah hingga menit-menit akhir laga, tetapi tak ada satupun yang membuahkan gol balasan.

Persik memimpin 1-0 lewat gol Ramiro Fergonzi di menit 82 sesaat setelah ia menerima umpan dari Faris Aditama. Kemenangan tipis inilah yang bertahan hingga laga usai.

Sejak menit ke-69 Persik harus bermain hanya dengan 10 pemain, setelah Rohit Chand diusir keluar akibat lakukan pelanggaran terhadap Sho Yamamoto. Namun, berkurangnya kekuatan lawan tak mampu dimanfaatkan para pemain Persis, yang justru kebobolan di akhir laga.

Berkat kemenangan ini, Persik berhasil naik ke urutan enam dengan koleksi poin 11. Sedangkan Persis, tetap di posisi 15 dengan hanya kantongi tiga poin.

BACA JUGA:Mikel Arteta Tersanjung Dengan Mikel Merino Saat Update Cedera Martin Odegaard Terungkap!Manchester City Blunder Lagi? Usai Cole Palmer, Kini Liam Delap Bersinar Usai Dilepas Guardiola!Laga Man United vs Porto Bisa Jadi Laga Penghakiman Bagi Erik Ten Hag!

Saling Serang, Babak Pertama Ditutup Imbang 0-0

Kedua tim sama-sama berusaha tampil menekan sejak kickoff. Namun tuan rumah, Persis Solo, tampak berusaha mendominasi jalannya laga.

Beberapa kali peluang tercipta untuk kedua tim, tapi mereka sama-sama kesulitan dalam membongkar pertahanan lawan.

Laga terus berlangsung panas memasuki pertengahan babak pertama. Para pemain kedua tim berusaha saling menyerang, terutama tim tuan rumah yang ngotot kembali ke jalur kemenangan mereka.

Namun, gawang Persis mendapat ancaman berarti dari pasukan Macan Putih di menit ke-34. Beruntung sang kiper, Gianluca Pandeynuwu, sukses menyelamatkan gawangnya dengan sigap.

Karim Rossi nyaris membawa Persis memecah kebuntuan di menit 43. Sayang upayanya berhasil diblokir Leo Navacchio.

Dua menit kemudian tuan rumah kembali mendapat peluang gol, kali ini dari posisi set-piece. Sayangnya tendangan bebas langsung Karim masih bisa digagalkan kiper Persik.

Ramiro Fergonzi Bawa Persik Unggul di 10 Menit Terakhir

Persik Kediri harus bermain dengan 10 pemain di menit 69 karena Rohit Chand diusir keluar lapangan akiat lakukan pelanggaran terhadap Sho Yamamoto.

Ramadhan Sananta yang berhasil melewati penjagaan pemain Persik dan berusaha menyarangkan bola dari sudut sempit di menit ke-78. Sayang upaya Sananta gagal, bola hanya mengenai bagian luar jala gawang lawan.

Alih-alih memimpin, gawang tuan rumah malah kebobolan oleh tembakan Ramiro Fergonzi di menit 82, yang sukses memanfaatkan umpan Faris Aditama.

Gianluca yang menyongsong bola gagal membendung serangan ini hingga tembakan Fergonzi bersarang di gawang Persis Solo. GOL!!1-0 Untuk Persik Kediri.

Di menit-menit akhir laga, Ramadhan Sananta memiliki satu peluang emas di depan mulut gawang Persik. Namun, bola sundulan kepalanya mampu diamankan Leo Navacchio dengan baik. GAGAL!

Susunan Pemain Persis Solo vs Persik Kediri

  • Persis Solo (4-2-3-1):Gianluca Pandeynuwu; Eky Taufik, Eduardo
    Kunde, Ricardo Lima, F Maulana; Sho Yamamoto, Ripal Wahyudi; Moussa Sidibe, Sutanto Tan, Irfan Jauhari; Karim Rossi.
  • Persik Kediri (4-3-3):Leo Navacchio; Dede Safari, Alhamra Hehanusa, Kiko, Nuri Fasya; Bayu Otto, Ze Valente, Rohit Chand; Riyatno Abiyoso, Ramiro Fergonzi, Ezra Walian.

Tautan sumber