Gila Bola – Sempat diragukan kontribusinya, Angel Di Maria mencetak gol indah pada saat Juventus benar-benar membutuhkannya, yakni pada laga leg kedua play-off Liga Europa di kandang Nantes pada Jumat dinihari (24/2).
Menerima assist dari Nicolo Fagioli, bekas pemain PSG dan Real Madrid itu mengirim bola melengkung ke sudut kanan atas gawang Nantes dan masuk! Ia mengubah skor menjadi 1-2 agregat, sebelum menambahkan gol kedua dari titik penalti beberapa saat kemudian.
Saat berita ini diunggah jelang akhir babak pertama, skor sudah 1-3 agregat bagi keunggulan pasukan Massimiliano Allegri, yang akan memberi Juventus satu tiket 16 besar Liga Europa.
Nantes Menderita Kartu Merah Menit 18
Sang klub asal Ligue 1 itu terkena kartu merah yang diberikan bagi pemain belakang Nicolas Pallois, usai menyentuh bola di dalam kotak.
Pengusiran menyebabkan Nantes hanya bermain dengan 10 orang saja sejak menit 18. Penderitaan bertambah setelah Di Maria menyelesaikan penalti dari hasil insiden yang sama.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Tim Liga Perancis ini sebenarnya lebih diunggulkan setelah berhasil menahan imbang si Nyonya Tua 1-1 dari leg pertama di Turin.
Mengapa Liga Europa Sangat Penting Bagi Juventus
Meski pun ini hanya kompetisi kasta kedua di Eropa, tetapi keberhasilan lolos sampai ke final dan kemudian merebut trofi akan sangat penting untuk Juventus yang tengah mengalami sebuah musim yang buruk.
Bulan November 2022 lalu tim Italia ini baru saja melihat koleksi nilai mereka dikurangi 15 poin untuk aktifitas rekayasa keuangan selama jendela transfer, menyebabkan mereka sudah tidak mungkin meraih Scudetto.
Sebuah kesuksesan di ajang kompetisi Liga Europa akan memberikan sedikit kabar gembira bagi para pendukung dan juga klub.
Sebuah Kegagalan Akan Berujung Pemecatan Allegri
Skuad asuhan Massimiliano Allegri ini bukan hanya berurusan dengan masalah keuangan, tetapi mereka juga gagal tampil mengesankan di atas lapangan.
Bianconeri memiliki catatan satu kemenangan saja dalam sembilan laga terbarunya di Eropa, dan mengakhiri leg pertama di Turin dengan hasil imbang 1-1 lawan Nantes, menyebabkan ada banyak pekerjaan sulit untuk leg kedua.
Sebuah kekalahan melawan Nantes dilaporkan akan berujung pemecatan bagi Allegri, yang sepertinya tidak bisa mengulangi performa periode pertamanya di Juventus, saat mana ia mempersembahkan 11 trofi bagi timnya.