Gilabola.com – Kekalahan Barcelona di kandang Athletic Bilbao benar-benar jadi bencana bagi Alejandro Balde. Jebolan La Masia ini diperkirakan harus jalani operasi, hingga terancam absen di Euro 2024.
Di laga perempatfinal Copa del Rey tersebut, Barca kandas 4-2. Xavi Hernandez juga harus menarik keluar Alejandro Balde di babak pertama.
Di laga ini Xavi turunkan banyak pemain muda, seperti Lamine Yamal dan Hector Fort, yang tunjukkan penampilan luar biasa, dan pastinya membuat pecinta Blaugrana sandarkan harapan besar di masa depan kepada mereka.
Namun, di pertandingan yang sama, Balde alami cedera lutut yang cukup parah. Posisinya kemudian digantikan Fort, dan laporan awal menyatakan Balde akan absen setidaknya selama satu setengah bulan, jika ia benar-benar pulih tepat waktu.
Namun, seperti yang terjadi di banyak kasus cedera di Barcelona musim ini, pada pemeriksaan awal Balde tampak kurang memberi reaksi. Namun, belakangan, menurut Marca, pemain 20 tahun itu kemungkinan harus naik meja operasi untuk sembuhkan cederanya.
BACA JUGA:Timnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Hadapi BahrainJadwal Liga Konferensi Eropa Malam ini Musim 2024/2025Jadwal Liga Europa Malam Ini Musim 2024/2025Barcelona Baru Putuskan Usai Pemeriksaan Hari Ini
Rencananya, Balde kembali akan jalani tes medis hari Jumat (26/1) waktu setempat, lalu tim medis dan klub akan putuskan apakah ia memang benar-benar harus jalani operasi atau tidak.
Risiko yang harus diambil terlalu besar, jika ia harus jalani operasi. Pasalnya, Balde belum tentu bisa kembali ke lapangan di saat musim ini berakhir. Tentunya, hal ini akan memengaruhi posisinya di Timnas Spanyol jelang Kejuaraan Eropa 2024.
Timnas Spanyol memang memiliki beberapa opsi di posisi bek kiri, termasuk kapten Valencia, Jose Gaya, yang beberapa kali sempat diberitakan akan pindah ke Barcelona, tapi kemudian putuskan untuk bertahan bersama Los Che.
Grimaldo Ancam Posisi Balde di Timnas Spanyol
Lalu, Alejandro Grimaldo yang saat ini membela Bayer Leverkusen juga bisa bermain sebagai starter, terutama mengingat musim gemilang yang dilakoninya saat ini.
Grimaldo yang juga jebolan La Masia itu sukses mencetak tujuh gol dan delapan assist dalam 18 pertandingan Bundesliga sejauh musim ini – torehan terbanyak yang berhasil dibukukan seorang pemain bertahan di lima liga top Eropa.
Lalu, La Roja juga punya Javi Galan – yang baru pindah ke Real Sociedad dari Atletico Madrid, dan ia bisa diperhitungkan sebagai bek kiri andalan jika ia lakoni paruh kedua musim ini dengan baik.