Gila Bola – Juventus membidik bintang Arsenal yang tengah cedera sebagai pengganti Paul Pogba, jika gelandang internasional Perancis itu harus jalani skorsing untuk waktu yang cukup lama.
Mantan pemain Manchester United saat ini tengah ditangguhkan oleh pejabat anti-doping, setelah ditemukan kandungan testosteron di dalam tubuhnya.
Kandungan zat terlarang itu ditemukan setelah Pogba jalani tes anti-doping usai laga pembuka musim ini melawan Udinese.
Bintang 30 tahun itu mendapat waktu tiga hari untuk memberi respon atas tes tersebut. Namun, Pogba kemudian mengeluarkan pernyataan melalui agennya, Rafaela Pimenta, terkait situasi yang tengah dialaminya.
“Kami masih menunggu hasil analisa pembanding, dan sebelum hasil itu keluar kami tak bisa mengatakan apa-apa. Satu yang pasti, Paul Pogba tak pernah berniat melanggar aturan,” ujar Pimenta.
BACA JUGA:Zhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedJika terbukti bersalah melanggar aturan terkait hal ini, maka Pogba bisa dikenai sanksi larangan bermain hingga empat tahun.
Juventus Bidik Thomas Partey
Kini, sejumlah laporan di Italia mengklaim, Juventus tengah mencari pemain yang bisa gantikan gelandangnya tersebut dan mengklaim, kontrak Pogba yang senilai 130 ribu Poundsterling per pekan – serta berlaku hingga tahun 2026, bisa diputus jika dia terbukti bersalah.
Media Turin, La Repubblica, menyebutkan bahwa bintang Arsenal, Thomas Partey, masuk dalam daftar bidikan Juventus.
Diungkapkan SunSport, Bianconeri sempat dikaitkan dengan transfer pemain internasional Ghana tersebut pada musim panas lalu. Media itu juga menambahkan, Juve bisa hadapi masalah besar jika ingin mencapai kesepakatan dengan The Gunners terkait pemain itu.
Bintang Arsenal itu Absen Cukup Lama
Thomas Partey – yang saat ini tengah cedera, telah menjadi pemain kunci bagi Arsenal sejak ia datang dari Atletico Madrid pada tahun 2020.
Permainannya yang serba bisa juga terbukti sangat penting, terutama sejauh musim ini, di mana ia sukses membantu mengisi posisi bek kanan dalam tampilan baru skuad Arteta.
Partey saat ini tengah jalani pemulihan cedera hamstring yang telah membuatnya absen dari skuad Ghana di jeda internasional bulan ini.
Sejak cedera hamstring awal bulan ini, Arsenal dinyatakan akan bermain tanpa Partey selama tiga bulan. Kabar cederanya Partey diungkapkan Timnas Ghana, yang menyebutkan bahwa pemain itu alami masalah yang cukup mengkhawatirkan selama latihan bersama Arsenal.