Perkenalkan Pascal Gross, Pemain Super Murah yang Sukses Bikin Erik ten Hag Marah Tadi Malam

Gila Bola – Tahu gak, pembobol gawang Manchester United dua kali tadi malam, Pascal Gross, seperti memiliki dendam tersendiri. Pemain Brighton itu merupakan spesialis penjebol gawang Setan Merah. Enam dari 19 golnya terjadi ke gawang David De Gea.

Laga perdana Erik ten Hag di awal musim baru Liga Inggris 2022/23 untuk sementara berlangsung mengecewakan setelah Red Devils kebobolan dua gol selama babak pertama oleh Pascal Gross. Menit 30 dan 39.

Pemain anyar asal Ajax, Lisandro Martinez, yang disebut-sebut sebagai jagoan pada posisi bek tengah gagal menunjukkan kemampuannya. Mungkin karena Liga Belanda tidak sekompetitif Premier League.

Manajer cerdik Graham Potter memainkan tongkat sihirnya dengan membiarkan pasukan Erik ten Hag mendominasi jalannya pertandingan. Selama 45 menit pertama, tuan rumah menguasai bola sampai 62%! Tetapi meski pun hanya memiliki 38 persen bola, the Seagulls sukses melepaskan 12 percobaan gol dan tiga serangan tepat sasaran.

Dua dari tiga serangan itu berujung gol oleh Pascal Gross. Sebanyak 32% dari gol-gol si pemain 31 tahun ini terjadi ke gawang Red Devils. Itu berarti satu gol setiap 112 menit. Bandingkan dengan satu gol setiap 809 menit untuk rival Liga Inggris lainnya.

BACA JUGA:Prediksi Ferencvaros vs Tottenham, Spurs Berambisi Perpanjang Empat Kemenangan BeruntunZhejiang FC 1-0 Persib Bandung: Igbonefo Blunder, Sering Kehilangan Momentum!Kylian Mbappe Absen di Timnas Perancis Akibat Cedera

Sang pemain Jerman ini dihargai sangat murah di situs transfermarkt, bernilai hanya 48,7 Milyar rupiah saja saat dibeli Brighton dari FC Ingolstadt, sebuah klub divisi kedua Bundesliga Jerman.

Nilai 48,7 Milyar yang disandang oleh Pascal Gross tidak sampai 5,1% dari nilai transfer yang menurut berbagai sumber berita dibayarkan Manchester United sebesar 931 Milyar untuk mendapatkan jasa bek tengah, Lisandro Martinez, yang seharusnya bisa melakukan penjagaan secara lebih ketat lagi untuk mencegah bola sampai ke pemain Jerman 31 tahun tersebut.

Skor masih terjaga 0-2 untuk keunggulan Brighton saat pertandingan babak kedua di Old Trafford pada Sabtu malam, 6 Agustus 2022, dimulai.

Tautan sumber