Gila Bola – Dengan asumsi bahwa Southampton hampir-hampir pasti terdegradasi setelah hanya meraih 24 poin dari 35 laga untuk berada di dasar klasemen, dua tempat lain adalah pertarungan di antara empat tim.
Nottingham Forestsaat ini berada di posisi yang lebih baik usai kemenangan dramatis 4-3 atas The Saints, meraih 33 poindari 35 pertandingan mereka untuk duduk di peringkat ke-16 klasemen.
Evertonsekarang naik dari dua terbawah ke peringkat ke-17 dengan 32 poinberkat kemenangan 1-5 yang sensasional atas tuan rumah Brighton dengan Abdoulaye Doucoure dan Dwight McNeill sama-sama mencetak dua gol.
Sementara Leicester Citysekarang turun ke peringkat ke-18 dengan 30 poinkarena kekalahan 5-3 yang buruk dari Fulham, dan Leeds Unitedyang duduk di peringkat ke-19 dengan 30 poin sebelumnya sudah kalah 2-1 dari Manchester City.
Dengan hanya tiga pekan tersisa, ini akan menjadi pekan-pekan krusial bagi keempat tim untuk bisa menyelamatkan mereka dari ancaman degradasi dengan satu poin saja bisa menjadi sangat berharga.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Namun siapa kira-kira yang bakal lolos dan siapa yang bakal terdegradasi di akhir musim? Berikut jadwal tersisa mereka.
Jadwal Pertandingan Nottingham Forest
- Newcastle United (K)
- West Ham United (T)
- Tottenham Hotspur (K)
Jadwal Pertandingan Everton
- Liverpool (K)
- Newcastle United (T)
- West Ham United (K)
Jadwal Pertandingan Leicester City
- Manchester City (K)
- Wolves (T)
- Bournemouth (K)
Jadwal Pertandingan Leeds United
- Chelsea (T)
- Arsenal (K)
- Crystal Palace (T)