Gilabola.com – Final Piala Dunia U17 akan terjadi antara Perancis vs Jerman setelah Les Bleus mengalahkan wakil Afrika, Mali, pada semifinal hari Selasa malam (28/11) di Stadion Manahan Solo. Itu merupakan pengulangan final Euro 2023, Juni kemarin.
Mali unggul lebih dulu melalui gol Ibrahim Diarra pada masa injury time akhir babak pertama, namun pengusiran bek Souleymane Sanogo, yang terlihat sangat kesal dengan keputusan itu, membantu mengubah situasi permainan.
Perancis kemudian mencetak dua gol melalui Yvann Titi dan Ismael Bouneb pada babak kedua. Itu merupakan gol pertama Titi di Piala Dunia U17 ini, sementara Bouneb yang memberikan assist bagi gol pertama Les Bleus sudah mencatatkan satu gol dan dua assist sebelum ini.
Tidak ada gol tambahan meskipun wasit memberi injury time yang sangat murah hati sebanyak 15 menit! Sayang sekali kehilangan satu pemain menyebabkan Mali gagal mengimbangi Perancis.
Pada menit ke-13 dari 15 menit injury time itu sebenarnya Perancis berhasil melesakkan satu gol lagi dari Joan Tincres, namun gianulir wasit setelah melalui pemeriksaan VAR.
BACA JUGA:Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedTimnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Hadapi BahrainMali Akan Sangat Kecewa
Wakil CAF itu akan sangat kecewa dengan hasil semifinal ini, terutama sekali setelah mereka tampil mengesankan sebelum ini.
Mali lolos dari Grup B yang mengirim tiga tim ke babak 16 besar. Spanyol sebagai juara grup, Mali sebagai runner-up dan Uzbekistan sebagai salah satu tim posisi ketiga terbaik.
Di babak 16 besar Mali menang dengan skor sangat besar 5-0 atas wakil Concacaf Meksiko, di mana Diarra juga melesakkan satu dari panca gol timnya itu. Di babak perempat final Mali kembali menang. Kali ini dengan satu gol tunggal Diarra, atas wakil Afrika lainnya Maroko.
Mereka kemudian maju menghadapi bekas penjajahnya Perancis, yang dulu mengkolonisasi negara Afrika Barat itu sejak 1892 sampai 1960.
Perjalanan Perancis Sejak Penyisihan Grup
Les Bleus lolos tidak terkalahkan dari Grup E, mengatasi perlawanan Amerika Serikat, Burkina Faso dan Korea Selatan. Bukan hanya tidak terkalahkan, tetapi juga selalu menang. Tiga laga, tiga kemenangan. Dan tanpa kebobolan.
Pada 16 besar Joan Tincres dan rekan-rekannya menang atas Senegal dengan adu penalti, setelah 90 menit berakhir 0-0. Sedangkan untuk partai perempat final, Les Bleus mengalahkan Uzbekistan dengan satu gol tunggal Ismael Bouneb.
Dengan demikian gawang Perancis sebenarnya sama sekali belum pernah bobol selama batas waktu normal, sampai Ibrahim Diarra merobek jala gawang Les Bleus pada injury time akhir babak pertama babak semifinal ini.
Final Perancis vs Jerman Pengulangan Piala Eropa U17 2023
Partai final Perancis vs Jerman merupakan pengulangan apa yang terjadi pada partai puncak Piala Eropa U17 2023 di Hungaria yang berlangsung Mei-Juni.
Waktu itu laga 90 menit juga berakhir tanpa gol sehingga harus dilakukan adu penalti, saat mana Noah Darvich dari Jerman menjadi satu-satunya eksekutor yang gagal, sedangkan dua pemain tim Ayam Jantan, yakni Fode Sylla dan Saimon Bouabre juga gagal.
Final di Stadion Manahan Solo di Indonesia ini akan menjadi kesempatan terbaik Les Bleus membalaskan dendam kepada Jerman untuk kekalahan Piala Eropa U17 mereka itu.