Declan Rice Optimis Arsenal Segera Menangi Gelar Liga Inggris dan Liga Champions

Gila Bola – Declan Rice mengungkapkan keyakinannya bahwa Arsenal mendekati kesempatan untuk memenangkan gelar, dan sejak bergabung dengan The Gunners dari West Ham pada awal bulan ini, dia telah belajar banyak hal.

Meriam London menguasai puncak klasemen Premier League sejak awal musim hingga bulan April, membuat mereka difavoritkan untuk memenangkan gelar liga pertama mereka sejak 2004 era The Invincibles.

Sayangnya bahwa kemerosotan drastis di bulan April itu membuat Arsenal kemudian disalip Manchester City, yang akhirnya berhasil mempertahankan gelar mereka dengan keunggulan lima angak di puncak klasemen.

Sejak itu manajer Mikel Arteta telah banyak memperkuat skuadnya untuk sekali lagi menantang gelar musim depan, mengontrak Kai Havertz, Jurrien Timber, dan Declan Rice dalam kesepakatan total mencapai Rp 4 Trilyun.

Sekarang dalam sebuah wawancara dengan Sky Sports Newsdari Los Angeles, yang diberitakan dari Sky Sports, gelandang internasional Inggris berusia 24 tahun itu menyatakan bahwa saat ini adalah waktu yang tepat bagi Arsenal untuk meraih gelar.

BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!

Dia menyoroti prestasi The Gunners di bawah manajer Mikel Arteta, yang berhasil memenangkan Community Shields dan Piala FA, tetapi sekarang klub ini ingin kembali meraih gelar Premier League yang sudah lama ditunggu.

Declan Rice mengungkapkan bahwa musim lalu Arsenal sangat dekat dengan kesuksesan, dan dia merasa skuad mereka sekarang lebih baik setelah belajar dari pengalaman tersebut.

Baginya, meraih gelar adalah target yang pasti, terutama ketika bermain di Liga Champions, di mana tujuan utamanya adalah untuk menang, bukan hanya berpartisipasi di kompetisi tersebut.

Meskipun Arsenal kerap mendapat narasi negatif tentang peluang meraih gelar, Declan Rice tidak melihatnya demikian. Baginya, cara Mikel Arteta meningkatkan skuat setiap tahun, pemain-pemain yang semakin berkembang, dan visi yang dimiliki sang untuk Arsenal, semuanya menarik dan menjanjikan masa depan gemilang bagi klub ini.

Terlepas dari bandrol yang ditetapkan West Ham untuk Declan Rice mencapai Rp 2,06 Trilyun, gelandang tersebut mengatakan bahwa dia tidak terlalu memikirkan label harga dan berharap untuk menetap selama enam tahun di Emirates.

Pemain berusia 24 tahun itu mengakui bahwa bekerja di bawah asuhan Mikel Arteta adalah sebuah proses belajar yang menarik, karena pandangan sepak bola yang berbeda dari sang manajer membuatnya menyadari bahwa masih banyak yang perlu dipelajari tentang olahraga ini.

Tetapi Declan Rice mengaku bersemangat untuk terus belajar dan meningkatkan diri, serta siap untuk bekerja keras dalam latihan satu-satu untuk mencapai potensinya secepat mungkin.

Baginya, menjadi bagian dari proyek besar Arsenal dan membantu klub ini kembali meraih trofi adalah sesuatu yang sangat menarik dan menginspirasi, yang menjadi alasan mengapa dia bergabung dengan klub berjuluk Meriam London ini.

Tautan sumber