Gila Bola – Ada banyak klub top di Serie A seperti Juventus, Inter Milan, AC Milan, AS Roma, Napoli, Lazio hingga Fiorentina, dan sekarang Antonio Conte mengungkapkan mana di antara nama-nama tersebut yang menjadi klub incarannya.
Taktisi Italia itu telah menganggur sejak dia kehilangan pekerjaannya di Tottenham Hotspur pada Maret lalu, di mana dia menunjukkan ledakan amarah yang luar biasa selama hasil imbang 3-3 timnya melawan Southampton.
Tampaknya memang Antonio Conte ingin dipecat karena frustrasi akibat sulitnya memompa motivasi para pemain Spurs untuk bertarung di level atas, tapi sejak itu dia telah menganggur dan belum dapat pekerjaan.
Sebenarnya manajer berusia 54 tahun itu mendapatkan tawaran besar untuk melatih di Arab Saudi, tapi dia masih belum tertarik dan lebih menyukai peluang untuk tetap bertahan di Eropa.
Belakangan ini, dia kemudian dikaitkan dengan pekerjaan di Napoli untuk menggantikan Rudi Garcia, yang sebenarnya baru dipekerjakan klub juara Serie A itu di awal musim ini untuk menggantikan Luciano Spalletti.
BACA JUGA:Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedTimnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Hadapi BahrainSekarang, seperti yang kami beritakan dari SunSport, Antonio Conte baru-baru ini mengungkapkan bahwa satu tawaran serius telah datang padanya, yaitu tawaran untuk melatih d Arab Saudi.
Dia mengklaim bahwa dia telah menolak kesempatan menguntungkan untuk melatih di Arab Saudi, negara Timur Tengah yang telah mencuri perhatian dunia dengan serangkaian transfer besar selama musim panas.
Meskipun Arab Saudi sedang berusaha mendatangkan nama-nama besar, baik pemain ataupun pelatih, Antonio Conte telah menegaskan bahwa dia menolak tawaran tersebut, meskipun ada sosok seperti Steven Gerrard dan Roberto Mancini yang melatih di sana.
Sebaliknya, taktisi 54 tahun itu menyatakan keinginannya untuk melatih di Italia, terutama di salah satu klub seperti AS Roma atau Napoli setelah sebelumnya dia pernah melatih di Juventus dan Inter Milan.
Namun, meski dia telah dikaitkan dengan Napoli, dia menegaskan bahwa dia hanya akan mempertimbangkan untuk mengambil alih posisi pelatih pada akhir musim karena dia kurang senang mengambil pekerjaan ketika musim sedang berjalan.
Sementara itu, dalam pernyataannya juga, Antonio Conte mengaku bahwa ada penyesalan baginya ketika dia meninggalkan Juventus setelah hanya tiga tahun melatih klub Turin tersebut dan mengembalikan mereka ke tahta tertinggi Serie A.
Sebenarnya dia juga sempat dikaitkan dengan kemungkinan kembali ke mantan klubnya itu di tengah kritikan pada manajer saat ini, Massimiliano Allegri, tapi tampaknya rumor itu tidak cukup kuat dan potensi kembalinya cukup kecil saat ini.