Gila Bola – Inter Miami berhasil menang atas Sporting KC. Tanpa Lionel Messi tim berjuluk The Herons berhasil menang dengan skor 3-2.
Duel Inter Miami vs Sporting KC berlangsung di DRV PNK Stadium, Minggu (10/9) pagi WIB. Menjelang pertandingan, klub milik David Beckham diragukan bisa memenangkan pertandingan. Pasalnya, Messi absen karena sedang memperkuat timnas sepak bola Argentina.
Namun Inter Miami berhasil membuktikan ke publik mereka bisa tetap menang saat Lionel Messi tidak bermain. Gol-gol kemenangan atas Sporting KC masing-masing dicetak oleh brace Leonardo Campana dan satu gol lainnya dari Facundo Farias.
Sementara gol Sporting KC dari Daniel Salloi dan Alan Pulido. Berkat kemenangan tersebut, The Herons masih berada di peringkat ke-14 klasemen MLS wilayah timur. Meski masih di papan bawah, tetapi Inter Miami tetap menjaga peluang ke playoff MLS. Sebab, mereka cuma terpaut enam poin dengan DC United di posisi kesembilan klasemen batas klasemen playoff 2023.
Reaksi Gerardo Martino
Setelah Inter Miami berhasil meraih kemenangan tanpa Lionel Messi, Gerardo Martino sebagai pelatih puas dengan performa yang ditunjukkan oleh timnya melawan Sporting KC.
BACA JUGA:Zhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedDikutip dari situs MLS,Gerardo Martino mengatakan ia senang karena skuad yang sering bermain dengan pemain terbaik di dunia seperti Lionel Messi. Kemudian absen dan tetap bisa meraih kemenangan, maka menjadi kebanggaan untuk pemain lain.
Inter Miami memang menangkan pertandingan, tetapi pasukan Gerardo Martino kalah penguasaan bola 46 bandung 54 persen. Namun sama-sama bisa hasilkan lima tembakan on target.
Messi Tetap Punya Peran
Meski nama Lionel Messi tidak bermain untuk Inter Miami lawan Sporting KC, tetapi Lionel Messi tetap memiliki peran yang besar dalam tim.
Setelah kemenangan atas Sporting, Leonardo Campana menyebutkan Lionel Messi tetap memiliki peran walaupun tak bermain. Ia menjelaskan King Leo banyak memberikan kepercayaan yang besar. Bahwa The Herons bisa melakukan sesuatu.
Oleh karena itu, Leonardo Campana menyatakan tiga poin yang diraih oleh Inter Miami berkat dukungan yang kerap diberikan dari Messi.
Laga Inter Miami Selanjutnya
Setelah menang atas Sporting KC, Inter Miami akan menghadapi Atlanta United dalam lanjutan MLS. Duel kedua tim berlangsung di Mercedes-Benz Stadium.
Menarik dinantikan apakah dengan Lionel Messi atau tanpa Messi lagi The Herons bisa menang? Menarik ditunggu.