Keren Nih, Elkan Baggot Catatkan Sejarah, Pemain Indonesia Pertama Cetak Gol di Piala Liga

Gila Bola – Di tengah hiruk-piruk persaingan babak 16 besar, atau putaran keempat, Piala Liga dini hari tadi, ada sejarah membanggakan untuk Indonesia yang dilakukan oleh bek tengah Ipswich Town, Elkan Baggot.

Sementara pertarungan Piala Liga ini umumnya perhatian tertuju pada klub-klub besar seperti partai antara Manchester United vs Newcastle United atau West Ham vs Arsenal, ada pertarungan lain di turnamen ini yang tidak boleh luput dari perhatian masyarakat Indonesia.

Itu adalah laga antara Ipswich Town melawan Fulham yang digelar di Portman Road karena keberadaan Elkan Baggot, yang kemudian mencatatkan sejarah di turnamen ini berkat lesakan satu golnya.

Bek tengah timnas Indonesia itu sayangnya harus memulai dari bench dan konsekuensinya, tim asuhan Kieran McKenna sudah kebobolan dua gol hingga menit ke-50 pertandingan.

Harry Wilson membuka skor menit kesembilan usai menerima umpan terobosan dari Bobby De Cordova-Reid, dan sementara bek sayap kiri meninggalkan posisinya, kiper Christian Walton yang berusaha maju untuk memotong bola malah kena lewat striker tersebut.

BACA JUGA:Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedTimnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Hadapi Bahrain

Ipswich kembali kebobolan di menit ke-50 melalui Rodrigo Muniz dan setelah ketinggalan dua gol, barulah pelatih Kieran McKenna menurunkan Elkan Baggot untuk menggantikan Cameron Burgess.

Sementara dia sempat kecolongan oleh gol Tom Cairney yang menerima umpan serangan balik cepat dari Bobby De Cordova-Reid, bek berusia 21 tahun dengan tinggi 1.94 meter itu kemudian membalasnya beberapa menit kemudian.

Melalui situasi sepak pojok yang dieksekusi Jack Taylor, Elkan Baggot kemudian menanduk bola yang melewati kiper Marek Rodák, dan meski gol itu gagal menyelamatkan timnya dari kekalahan, tapi setidaknya itu memberi kenangan berharga.

Ini lantaran gol itu berarti Baggot sekarang mencatatkan sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang mencetak gol di turnamen Piala Liga Inggris ini, rekor yang tidak mengejutkan memang mengingat betapa miskinnya kualitas pemain kita untuk bisa menembus sepak bola Eropa.

Bagaimanapun, prestasi bek tengah berusia 21 tahun itu patut diapresiasi dan diharapkan bahwa pengalamannya bermain di Inggris dengan kompetisi yang bagus akan sangat berguna untuk dibawa saat membela timnas Indonesia.

Sementara itu, usai mencetak gol pertamanya untuk Ipswich Town, Elkan Baggot mendapatkan ucapan selama dari klubnya melalui media sosial klub yang menuliskan caption, “Selamat untuk gol pertama Anda untuk Ipswich Town, Elkan.”

Satu lagi untuk kita ketahui bahwa bek muda Garuda tersebut bisa memiliki kesempatan untuk bermain di kasta tertinggi Liga Inggris musim depan mengingat klubnya saat ini berada di peringkat kedua klasemen Championship.

Ipswich Town (34 poin dari 13 laga) saat ini berada di peringkat kedua di bawah Leicester City (39 poin dari 34 laga), unggul jauh dari para pesaing di bawah mereka seperti Leeds United (25 poin, 14 laga) dan Southampton (24 poin, 14 laga).

Jadi, jika pasukan Kieran McKenna bisa mempertahankan kinerja mereka hingga akhir musim, bukan tidak mungkin kita bisa melihat aksi Elkan Baggot di Premier League untuk musim 2024/2025 mendatang.

Tautan sumber